8 Fakta Unik Kura-Kura Pancake, Pemanjat Handal yang Cangkangnya Tipis

Kura-kura pancake bergerak dengan kecepatan 8 km/jam

Kura-kura pancake merupakan spesies kura-kura cangkang datar yang berasal dari famili Testudinidae dengan nama ilmiah Malacochersus tornieri. Panjang tubuhnya kisaran 15-18 cm dan beratnya mencapai 453 gram. Namanya diambil dari cangkang datar dan tipisnya.

Menariknya, kura-kura pancake sangat pandai memanjat dan akan berlari ke rumah bebatuannya saat melarikan diri dari pemangsa. Mereka tidak bersembunyi di dalam cangkangnya. Yuk, kenalan dengan mereka melalui fakta berikut ini!

1. Wilayah penyebaran kura-kura pancake

8 Fakta Unik Kura-Kura Pancake, Pemanjat Handal yang Cangkangnya TipisKura-kura pancake (commons.m.wikimedia.org/David J. Stang)

Kura-kura pancake endemik di bagian selatan Kenya serta bagian utara dan timur Tanzania. Mereka juga berada di Zambia dan Zimbabwe. Animalia menginformasikan bahwa kura-kura pancake biasanya berada di singkapan berbatu dan perbukitan di daerah semak kering, padang rumput datar atau sabana kering di daerah subtropis dan tropis. Menariknya, mereka bisa kau temui di gurun semi-kering dengan vegetasi langka.

2. Kura-kura pancake adalah krepuskular

8 Fakta Unik Kura-Kura Pancake, Pemanjat Handal yang Cangkangnya TipisKura-kura pancake (commons.m.wikimedia.org/Mike Peel)

Kura-kura pancake adalah krepuskular, mereka lebih aktif saat fajar dan petang. Itu merupakan waktu ketika mereka keluar mencari makanan dan berjemur di bawah sinar matahari untuk tetap hangat. Berdasarkan informasi dari San Diego Zoo, kura-kura pancake muncul ke permukaan dari celah batu selama satu jam atau lebih agar tetap aman dari bahaya.

3. Kura-kura pancake tidak memakan buah

8 Fakta Unik Kura-Kura Pancake, Pemanjat Handal yang Cangkangnya TipisKura-kura pancake (commons.m.wikimedia.org/Ltshears)

Kura-kura pancake adalah herbivora, mereka banyak mengonsumsi rerumputan kering juga tanaman lainnya. Sebagai hewan peliharaan, mereka diberi makan tanaman hijau, sayuran dan rumput yang segar. Menariknya, kura-kura pancake tidak memakan buah-buahan.

4. Kura-kura pancake suka tinggal di koloni yang terisolasi

8 Fakta Unik Kura-Kura Pancake, Pemanjat Handal yang Cangkangnya TipisKura-kura pancake (commons.m.wikimedia.org/Tjcase2)

Kura-kura pancake lebih suka tinggal di koloni yang terisolasi. Ada sejumlah kura-kura berada di singkapan batu dan berbagai celah yang sama. Mereka tidak berhibernasi tapi akan tidur di bawah batu datar selama musim panas, jelas Kidadl.

5. Kura-kura pancake dikenal sebagai kura-kura cangkang lunak

8 Fakta Unik Kura-Kura Pancake, Pemanjat Handal yang Cangkangnya TipisKura-kura pancake (commons.m.wikimedia.org/Greg Hume)

Jauh sebelum spesies kura-kura ini terkenal dengan nama kura-kura pancake, mereka sebelumnya disebut sebagai kura-kura 'soft-shell' atau cangkang lunak karena plastronnya yang lentur. Fitur tersebut memungkinkannya menggembungkan diri untuk meningkatkan ketebalannya. Klaim sebelumnya bahwa mereka bisa menggembungkan diri dan memasukkan tubuh di bawah retakan berbatu dengan gaya chuckwalla dianggap tidak benar sekarang ini.

6. Bagaimana cara berkomunikasi kura-kura pancake?

8 Fakta Unik Kura-Kura Pancake, Pemanjat Handal yang Cangkangnya TipisKura-kura pancake (commons.m.wikimedia.org/David J. Stang)

Kura-kura pancake bisa berkomunikasi melalui vokalisasi, sinyal visual dan berbagai aroma. Mereka juga melakukannya dengan sentuhan atau saling menabrakkan diri. Cara komunikasi yang menarik, bukan?

7. Kura-kura pancake bisa lebih cepat dari kura-kura lain, lho!

8 Fakta Unik Kura-Kura Pancake, Pemanjat Handal yang Cangkangnya TipisKura-kura pancake (commons.m.wikimedia.org/Dick Culbert)

Kura-kura pancake mempunyai cangkang yang ringan, karenanya mereka bisa lebih cepat dibandingkan dengan kura-kura lainnya. Mereka bisa bergerak hingga kecepatan 8 km/jam. Sebagai tamabahan, kura-kura pancake bisa dengan mudah dan cepat membalik dirinya jika jatuh terbalik.

Baca Juga: 8 Fakta Unik Hering Berjanggut, Si Pemakan Tulang Belulang dan Pendiam

8. Sistem perkawinan kura-kura pancake

8 Fakta Unik Kura-Kura Pancake, Pemanjat Handal yang Cangkangnya TipisKura-kura pancake (commons.m.wikimedia.org/Tjcase2)

Sayangnya, tidak banyak yang diketahui tentang sistem perkawinannya. Tapi, mereka diperkirakan melakukan poligini di mana satu jantan kawin dengan beberapa betina atau poligandri ketika jantan dan betina kawin dengan banyak pasangan.

Ada kompetisi ketat antara jantan untuk bisa kawin. Di alam liar, musim kawinnya biasa terjadi dari bulan Januari hingga Februari. Betina biasanya menghasilkan satu telur dan 4-8 minggu bertelur lagi. Suhu inkubasi yang dibutuhkan adalah 30 derajat celcius. Induk tidak merawat anak-anaknya.

Sekarang kamu tahu mengapa mereka dinamai kura-kura pancake, bukan? Itu karena bentuk cangkangnya yang tipis dan datar. Mereka juga pandai memanjat dan cukup dekat dari spesies kura-kura lainya. Apakah kamu pernah melihat mereka?

Baca Juga: 5 Fakta Jamur Death Cap, Jamur Beracun Paling Mematikan di Dunia

Nur Aulia Safira Photo Community Writer Nur Aulia Safira

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irwan Idris

Berita Terkini Lainnya