Geng Motor Serang Warga di Makassar, Motor Pelaku Dibakar

Kelompok geng motor menyerang warga dengan panah

Makassar, IDN Times - Kelompok geng motor kembali berulah di Kota Makassar, Sulawesi Selatan. Mereka menyerang pemukiman warga di Jalan Jalan Daeng Tata, Kecamatan Talamate, Minggu malam (27/2/2022).

Tidak ada korban dilaporkan dalam kejadian itu. Namun kejadian memicu pembakaran sepeda motor.

"Satu unit motor diduga dari geng motor dibakar," kata Kepala Seksi Hubungan Masyarakat Polrestabes Makassar AKP Lando, Senin (28/2/2022).

Baca Juga: Pelayanan 2 Puskesmas di Makassar Dibatasi usai Nakes Positif COVID-19

1. Warga melawan saat diserang

Geng Motor Serang Warga di Makassar, Motor Pelaku DibakarIlustrasi tawuran. (IDN Times/Sukma Shakti)

Lando mengatakan, warga setempat melawan saat kelompok geng motor datang menyerang ke dalam pemukiman. Para pelaku menyerang menggunakan anak panah hingga petasan. Setelah dikejar balik, kelompok geng motor akhirnya meninggalkan lokasi.

"Salah satu dari mereka (geng motor) meninggalkan kendaraanya, sehingga dibakar," kata Lando.

2. Polisi tangkap empat orang diduga kawanan geng motor

Geng Motor Serang Warga di Makassar, Motor Pelaku DibakarIlustrasi. Pelaku kejahatan diborgol. IDN Times/Sahrul Ramadan

Tim Penikam Polrestabes menerima laporan soal penyerangan itu sehingga bergegas ke lokasi. Dari penyisiran di daerah sekitar, petugas menciduk empat orang diduga komplotan geng motor.

Empat orang itu diduga berupaya kabur. Saat diciduk, mereka kedapatan membawa anak panah dan ketapel yang digunakan saat menyerang.

3. Polisi masih selidiki pemicu penyerangan

Geng Motor Serang Warga di Makassar, Motor Pelaku DibakarIlustrasi Garis Polisi (IDN Times/Arief Rahmat)

Lando mengatakan, mereka yang ditangkap langsung dibawa ke Polsek Tamalate untuk diperiksa. Begitu juga dengan kerangka motor yang telah dibakar warga.

Polisi juga masih menyelidiki lebih lanjut pemicu yang jadi latar belakang peristiwa penyerangan geng motor.

Baca Juga: Polisi Musnahkan Barang Bukti 21 Kg Sabu di Makassar

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya