Gerakan Passeddingeng Ganjar Berbagi Ilmu Pembuatan Songkok Recca Bone

Relawan sosialisasikan Ganjar lewat kegiatan produktif

Makassar, IDN Times - Kelompok relawan Ganjar Pranowo mendekatkan diri dengan masyarakat lewat berbagai kegiatan produktif. Salah satunya dengan menggelar pelatihan membuat penutup kepala khas Bugis, songkok recca.

Pelatihan digelar Gerakan Passeddingeng Masyarakat Bone di Desa Tanete Harapan, Kecamatan Cina, Kabupaten Bone, Senin (26/6/2023). Koordinator Lapangan Gerakan Passeddingeng Aswar Hamid mengatakan pelatihan sengaja digelar agar ikon Bone, yaitu songkok recca tetap eksis di semua kalangan.

“Bagaimana pengembangan ikon Bone, Songkok Recca ini bisa berkembang. Atau berbagai hal kalangan masyarakat ibu-ibu yang bisa melakukan (pembuatan Songkok Recca),” ujar Aswar dalam keterangannya, Selasa (27/6/2023).

Baca Juga: Srikandi Ganjar Sulsel Ajak Perempuan Muda Produktif

1. Warga Bone didorong jadi perajin songkok recca

Gerakan Passeddingeng Ganjar Berbagi Ilmu Pembuatan Songkok Recca BoneRelawan Gerakan Passeddingen Masyarakat Bone menggelar pelatihan membuat songkok recca. (Dok. Istimewa)

Songkok recca terbuat dari bahan dasar serat pohon lontar yang merupakan flora khas Sulawesi. Aswar menuturkan bahwa dirinya mempunyai keinginan agar Songkok Recca bisa semakin berkembang, terutama di Bone.

Usai mengikuti pelatihan, dia berharap masyarakat yang punya minat dan bakat bisa menjadi perajin songkok recca. “Masyarakat bisa lebih mengenal cara pengrajinan Songkok Recca, bukan hanya melihat dari jadinya saja," ucap Aswar.

2. Pelatihan bisa mendorong kreativitas masyarakat

Gerakan Passeddingeng Ganjar Berbagi Ilmu Pembuatan Songkok Recca BoneRelawan Gerakan Passeddingen Masyarakat Bone menggelar pelatihan membuat songkok recca. (Dok. Istimewa)

Pelatihan Songkok Recca yang diselenggarakan oleh Gerakan Passeddingeng masyarakat Bone mendapatkan tanggapan positif dari warga Desa Tanete Harapan. Ulfa Dila Ulandari, salah satu peserta menyampaikan bahwa pelatihan seperti ini bisa memotivasi masyarakat untuk mengembangkan kreativitas. Misalnya dalam mengembangkan kerajinan tradisional seperti songkok recca.

“Adanya pelatihan ini kesannya baik sekali, karena bisa menambah ilmu bagi masyarakat yang belum tahu pembuatan Songkok Recca jadi tahu,” kata Ulfa.

3. Gerakan Passeddingeng sosialisasikan Ganjar sebagai kandidat capres

Gerakan Passeddingeng Ganjar Berbagi Ilmu Pembuatan Songkok Recca BoneKegiatan olahraga Ganjar Pranowo (IDN Times/Istimewa)

Dalam kesempatan tersebut, Gerakan Passeddingeng masyarakat Bone juga mensosialisasikan Ganjar Pranowo sebagai kandidat calon presiden. Relawan mengajak masyarakat bersatu mendukung Ganjar agar terpilih menjadi presiden.

“Kalo respons untuk Pak Ganjar alhamdulillah sangat baik. Dan antusias bagaimana bisa mendukung secara penuh untuk Pak Ganjar menjadi Presiden 2024,” kata Aswar.

Baca Juga: Konsolidasi PDIP Sulsel, Ganjar Pranowo: Kita Harus Menang Hattrick

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya