Girls, Ini 5 Tips agar Makeup Tahan Lama, Anti Luntur!

Cocok untuk kamu yang memiliki aktivitas panjang setiap hari

Penggunaan makeup bagi kaum perempuan tentunya menjadi satu hal penting yang tidak bisa disepelekan. Apalagi keberadaan riasan seolah menjadi pelengkap tersendiri dalam menunjang penampilan.

Sayangnya terkadang penggunaan makeup yang kurang tepat justru membuatnya mudah luntur. Jelas saja makeup yang mudah luntur tentu akan membuat penampilan jadi kurang baik. Oleh sebab itu, kamu dapat mensiasati agar makeup lebih tahan lama dengan beberapa tips mudah yang berikut ini.

1. Pastikan kondisi wajahnya dalam kondisi yang baik

Girls, Ini 5 Tips agar Makeup Tahan Lama, Anti Luntur!ilustrasi mengenakan skincare (unsplash.com/@kxvn_lx)

Tidak dapat dimungkiri bahwa ketahanan makeup juga akan dipengaruhi oleh kesehatan wajah yang dimiliki. Hal inilah yang tentunya harus kamu perhatikan dengan seksama, sehingga tampilan makeup tetap sesuai seperti apa yang diharapkan.

Selalu pastikan bahwa kamu rutin melakukan eksfoliasi sekitar 2-3 kali setiap minggunya. Setelah itu, membersihkan wajah setiap pagi dan malam juga akan membantu menyehatkan kualitas kulitmu. Kulit yang sehat dan terawat tentu saja akan membuat makeup kamy jadi teraplikasikan dengan baik, serta tahan lama.

2. Memperhatikan lapisan foundation pada wajah

Girls, Ini 5 Tips agar Makeup Tahan Lama, Anti Luntur!ilustrasi produk foundation (unsplash.com/@iamhiteshdewasi)

Jika wajah telah bersih, maka kamu dapat memulai langkah selanjutnya dalam membuat lapisan makeup. Proses awal dapat kamu mulai dengan memperhatikan foundation yang akan dipilih. Biasakan untuk memilih foundation dengan konsistensi yang sesuai, serta memiliki warna yang cocok dengan skin tone kamu.

Aplikasikanlah foundation, concealer, dan sedikit bedak secara tipis pada permukaan wajah. Sebetulnya penampilan seperti ini saja sudah dapat menunjukan makeup  tipis yang cocok untuk memulai aktivitasmu.

3. Menggunakan bedak tabur sebagai solusi

Girls, Ini 5 Tips agar Makeup Tahan Lama, Anti Luntur!ilustrasi bedak tabur (unsplash.com/@kellysikkema)

Ada beberapa penyebab utama yang membuat makeup terasa mudah luntur, salah satunya adalah wajah berminyak. Oleh sebab itu, kamu bisa mengurangi kemungkinan tersebut dengan memilih bedak yang bisa menahan produksi minyak berlebih.

Salah satu pilihan yang cocok adalah dengan menggunakan bedak tabur. Penggunaan bedak tabur ternyata dapat menghindari produksi minyak yang dapat merusak makeup. Dengan demikian, kamu tetap pede sepanjang hari dengan makeup yang terjaga maksimal.

4. Memilih opsi waterproof untuk area mata

Girls, Ini 5 Tips agar Makeup Tahan Lama, Anti Luntur!ilustrasi maskara (unsplash.com/@aaaarupar)

Mata juga dapat menjadi salah satu area yang rentan mengalami kelunturan makeup, apalagi jika kamu berkeringat atau pun merasa emosional. Oleh sebab itu, pemilihan produk makeup yang tepat untuk area mata sangat diperlukan dengan seksama.

Khusus untuk penggunaan eyeliner dan maskara, sebaiknya pilihlah produk yang waterproof. Produk anti air ini dapat secara ampuh menjaga penampilan agar tetap on point, sehingga anti luntur dalam beraktivitas.

Baca Juga: 10 Inspirasi Makeup Natural untuk Halalbihalal, Seperti Gak Dandan 

5. Memilih produk yang tepat untuk membuat area bibir menjadi tahan lama

Girls, Ini 5 Tips agar Makeup Tahan Lama, Anti Luntur!ilustrasi lipstick (pexels.com/@polina-tankilevitch)

Bibir juga termasuk area yang mudah luntur, sebab makanan dan minuman yang dikonsumsi. Tentu akan cukup merepotkan apabila harus bolak-balik mengaplikasikan lipstick atau liptint ke area bibir.

Kamu dapat mencoba tips mudah dengan memilih lipstick berwarna lebih tegas, misalnya dengan menggunakan matte liquid lipstick. Jangan lupa untuk mengkombinasikannya dengan produk primer pada bibir, sehingga dapat lebih tahan lama.

Penggunaan makeup yang tepat dan tahan lama memang jarang diketahui banyak orang. Padahal makeup yang tahan lama tentu akan sangat menunjang penampilan dengan baik. Penampilan jadi tetap cantik dan on point, ya!

Baca Juga: 8 Rekomendasi Body Serum yang Diklaim Wanginya Awet dan Cerahkan Kulit

Deska Chalis Photo Community Writer Deska Chalis

Selamat membaca!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irwan Idris

Berita Terkini Lainnya