Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
IDN Ecosystem
IDN Signature Events
For
You

10 Kosakata Profesi Serapan Bahasa Arab di KBBI, Tahu Arti Muhami?

ilustrasi muazin (commons.wikimedia.org/Antoine Taveneaux)
Intinya sih...
  • Bahasa Arab mendominasi KBBI
  • Populasi muslim di Indonesia memengaruhi serapan kosakata Arab
  • Istilah profesi dalam bahasa Indonesia berasal dari bahasa Arab

Bahasa Arab ialah salah satu etimologi yang paling mendominasi lema Kamus Besar Bahasa Indonesia atau KBBI. Sebagian kosakata yang telah diserap mengikuti lafal dan makna literal dan sebagian pula ada yang mengalami pergeseran baik dari segi ejaan maupun definisinya.

Terlebih, mengingat fakta bahwa Indonesia merupakan negara kedua dengan populasi muslim terbanyak di dunia sehingga kosakata sehubungan Islam yang digunakan kurang lebih hampir selalu berasal dari bahasa Arab. Makin familier dan populer suatu istilah di masyarakat, kian besar pula kemungkinannya untuk diserap menjadi bahasa Indonesia. 

Istilah terkait profesi dalam bahasa Indonesia pun tak lepas dari pengaruh bahasa Arab, lho. Kira-kira apa saja, ya? Yuk, cari tahu bersama!

1. Berasal dari كاتب (katib) dalam bahasa Arab, istilah "katib" dapat diartikan sebagai 'penulis, penyalin tulisan, sekretaris, ataupun intelektual'

ilustrasi katib (pexels.com/Andrea Piacquadio)

2. Bukan merujuk kepada entitas gaib yang menjadi tren di media sosial, "khadam" mempunyai makna 'pembantu, pelayan, pesuruh, atau orang gajian'

ilustrasi khadam (commons.wikimedia.org/Solidarity Center)

3. Diserap dari مولف (mu'allif) berdasarkan etimologi bahasa Arab, "mualif" merujuk kepada orang yang mengarang cerita, berita, buku, dan sebagainya

ilustrasi mualif (commons.wikimedia.org/Ezarate)

4. Istilah "mualim" bisa diartikan menjadi 'penunjuk jalan, ahli agama, atau guru agama. Akarnya ialah kata معلم (mu'allim) yang bermakna 'pengajar'

ilustrasi mualim (unsplash.com/Syauqi Fillah)

5. Sedangkan "muarikh" diserap dari مورخ (mu'arrikh) yang bermakna 'sejarawan (ahli sejarah)' atau bisa juga 'penulis sejarah'

ilustrasi muarikh (pexels.com/cottonbro studio)

6. "Muazin" berasal dari kata موذن (muazzin) di KBBI yang memiliki arti 'orang yang menyerukan azan; juru azan; bilal' serta 'lebai di kampung; modin'

ilustrasi muazin (commons.wikimedia.org/Antoine Taveneaux)

7. "Muhami" bermakna 'ahli hukum yang berwenang sebagai penasihat atau pembela perkara dalam pengadilan' atau lebih familier disebut pengacara

ilustrasi muhami (pixabay.com/ADArt00090)

8. Walaupun kerap merujuk kepada pengertian ulama ataupun penceramah, kata "ustaz" menurut etimologi bahasa asalnya diartikan sebagai 'pengajar'

ilustrasi ustaz (unsplash.com/Raka Dwi Wicaksana )

9. Sedangkan "ustazah" memiliki makna 'guru agama atau guru besar (perempuan)' serta 'nyonya (sebutan atau sapaan)' dari istilah استاذة (ustazah)

Mamah Dedeh (facebook.com/mamahdedeh.officialaccount)

10. Digolongkan sebagai ragam bahasa klasik, kata "wazir" di KBBI mempunyai arti 'perdana menteri' yang diserap dari istilah وزير (wazir)

ilustrasi wazir (commons.wikimedia.org/The President's Office, Maldives)

Istilah bahasa Indonesia yang diserap dari bahasa Arab ada beraneka ragam jenisnya. Kosakata seputar profesi di KBBI pun tak luput mengadopsi lema Arab yang contohnya dapat kamu lihat pada senarai di atas. Apakah di antaranya ada profesi idamanmu? 

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Irwan Idris
EditorIrwan Idris
Follow Us