TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Bolu Kukus Mekar Merah Putih, Cocok untuk Perayaan 17an

Bikin kue kemerdekaan yuk!

ilustrasi bolu kukus mekar merah putih (YouTube.com/Masakan Miu)

Bolu kukus mekar merah putih bisa jadi pilihan manis yang pas banget untuk meramaikan perayaan 17 Agustus. Gak cuma cantik tampilannya, kue ini juga punya rasa yang lezat dan lembut di setiap gigitannya. Warna merah putihnya yang khas pastinya bikin suasana perayaan semakin meriah dan penuh semangat kemerdekaan.

Resep ini juga gampang diikuti. jadi buat kamu yang mau coba bikin sendiri di rumah, gak perlu khawatir! Dengan bahan-bahan sederhana dan langkah-langkah yang mudah, kamu bisa menghasilkan bolu kukus mekar yang sempurna.

Yuk, tunjukkan semangat nasionalisme lewat kreasi kue yang lezat ini!

Baca Juga: Resep Bolu Cokelat Kukus Super Lembut untuk Ide Camilan Sore

1. Bahan bolu kukus mekar merah putih

ilustrasi bahan bolu kukus mekar merah putih (YouTube.com/Masakan Miu)

Bahan-bahan:

  1. 125 gram terigu protein rendah
  2. 125 gram gula pasir
  3. 1 butir telur
  4. 100 ml santan instan
  5. 1/4 sdt garam
  6. 1/2 sdt SP
  7. 1/2 sdt vanilla bubuk
  8. sesuai selera pewarna merah

2. Cara membuat

ilustrasi membuat bolu kukus mekar merah putih (YouTube.com/Masakan Miu)
  1. Masukkan semua bahan kecuali pewarna merah ke dalam baskom. Kocok menggunakan mixer dengan kecepatan tinggi selama kurang lebih 10 menit atau hingga adonan mengembang kental berjejak.
  2. Bagi adonan menjadi dua bagian yang sama rata. Tambahkan pewarna merah pada salah satu bagian adonan, lalu aduk rata hingga warna merata.
  3. Panaskan kukusan terlebih dahulu sampai airnya mendidih dan menghasilkan banyak uap. Tuang adonan putih ke dalam cetakan yang sudah dilapisi paper cup.
  4. Kukus selama kurang lebih 5 menit. Setelah itu, tuang adonan merah di atas adonan putih.
  5. Kukus lagi selama 10 menit atau sampai matang sempurna. Untuk memastikan kematangan, tusuk dengan lidi.
  6. Setelah matang, keluarkan bolu dari kukusan dan biarkan dingin sebentar. Setelah dingin, bolu kukus merah putih siap disajikan.

Verified Writer

Rismawati

Have a nice day

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya