TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Mini Cheese Toast Simpel Pakai Teflon, Cuma Empat Bahan

Bikinnya simpel dan gampang

ilustrasi mini cheese toast (pixabay.com/annaj)

Apakah kamu termasuk orang suka banget dengan olahan keju? Keju memang jadi salah satu bahan masakan yang bisa diolah menjadi berbagai makanan.

Kali ini ada resep mini cheese toast yang bahannya cuma empat bahan dan bikinnya bisa pakai teflon. Simak langkah-langkahnya berikut ini, yuk!

Baca Juga: Resep Roti Sobek Super Lembut, Ide Camilan Enak untuk Keluarga

1. Bahan-bahan mini cheese toast

  1. 3 lembar roti tawar
  2. Keju spready/keju oles, secukupnya
  3. 1 butir telur
  4. 30 ml susu plain
  5. Mentega, secukupnya

2. Cara membuat mini cheese toast

  1. Buang pinggiran roti tawar yang berwarna cokelat lalu potong menjadi empat bagian, ulangi langkah yang sama sampai roti habis.
  2. Ambil satu potong roti kemudian olesi dengan keju spready secukupnya dan tutup kembali dengan roti tawar, ulangi hingga roti sudah terolesi keju di bagian tengahnya.
  3. Siapkan mangkuk, pecahkan sebutir telur dan tambahkan dengan susu plain. Aduk hingga tercampur.
  4. Panaskan teflon yang diberi margarin di atas kompor.
  5. Celupkan roti tawar ke dalam adonan telur susu, panggang di atas teflon.
  6. Angkat dan sajikan.

Verified Writer

Indrawati R

Thank you!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya