TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Resep Sup Jamur Kuah Kaldu, Santapan Nikmat di Musim Hujan

Rasanya segar dan bisa menghangatkan tubuh!

ilustrasi sup jamur di dalam mangkuk (freepik.com/cookie_studio)

Musim hujan membuat sebagian orang malas untuk beraktivitas di luar rumah karena dingin. Musim hujan membuat rasa lapar semakin meningkat. Untuk itu, kamu harus memiliki ide untuk membuat masakan yang hangat.

Cuaca dingin biasanya orang memilih untuk makan makanan yang berkuah dan hangat. Banyak jenis sup yang bisa kamu buat, salah satu masakan yang bisa kamu coba adalah sup jamur kuah kaldu. Pembuatannya cukup mudah dan rasanya pasti enak. Yuk, baca resepnya sampai akhir!

Baca Juga: Resep Mushroom Fettuccine, Pasta Saus Jamur yang Mudah Dibuat

Bahan-Bahan Sup Jamur Kuah Kaldu

ilustrasi jamur kancing di atas wadah (freepik.com/azerbaijan_stockers)
  1. 100 gram jamur kancing, iris
  2. 1 liter kaldu ayam
  3. 2 siung bawang putih, cincang halus
  4. 1 batang daun bawang, iris
  5. 1 sendok makan minyak sayur
  6. 2 sendok makan saus tiram
  7. Garam dan merica bubuk secukupnya

Cara Membuatnya

ilustrasi memasak jamur kancing (pexels.com/Katerina Holmes)
  1. Panaskan minyak sayur di atas panci. Masukan bawang putih yang sudah dicincang dan tumis hingga bawang berubah warna dan harum
  2. Tuangkan kaldu ayam ke dalam panci. Aduk perlahan sampai kaldu tercambut dengan tumisan bawang putih. Masak sampai kaldu mendidih.
  3. Masukan jamur kancing yang diiris. Aduk sampai jamur tercampur dengan kuah kaldu, tunggu sampai jamur matang dan layu.
  4. Masukan saus tiram, garam, dan merica bubuk secukupnya untuk menambah rasa pada kuah sup jamur.
  5. Masak semua bahan dengan api kecil agar jamur matang dan bumbu meresap. Masak sup jamur selama kurang lebih 10 menit saja.
  6. Setelah matang, angkat sup jamur dan tuangkan ke dalam mangkuk. Jangan lupa tambahkan daun bawang di atasnya. Sup Jamur Kuah Kaldu siap dihidangkan.

Verified Writer

Dina Pradiska

Jadi orang kaya !

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya