Air Terjun Takapala Malino, Destinasi Wisata Favorit Libur Lebaran

- Kabupaten Gowa, destinasi wisata alam favorit traveler lokal dengan air terjun Takapala yang tinggi 109 meter dan pemandangan indah.
- Air terjun ini unik dengan munculnya pelangi di dasarnya, serta dikelilingi tebing-tebing curam berwarna hitam dan hutan hijau.
- Tempat ideal untuk melepas stres, nikmati suasana sejuk, foto-foto, dan menikmati gemericik air sambil menyeruput kopi hangat. Tiket masuk Rp10 ribu per orang.
Kabupaten Gowa sudah lama jadi favorit wisata alam buat traveler lokal. Beberapa spot terkenal kayak Hutan Pinus Bissoloro dan Lembah Ramma sering jadi andalan. Tapi nggak cuma itu, Gowa juga punya air terjun keren yang ramai dikunjungi pas akhir pekan atau libur panjang usai Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran.
Salah satu yang wajib banget dikunjungi adalah Air Terjun Takapala di Kelurahan Bonto Lerung, Kecamatan Tinggimoncong. Dengan ketinggian sekitar 109 meter, air terjun ini punya debit air besar dan pemandangan yang bikin hati adem. Cocok buat yang mau cari suasana sejuk plus view yang epik!
1. Jadi salah satu spot favorit fotografer yang berburu pemandangan alam

Yang bikin unik, di dasar air terjun kadang muncul pelangi yang tercipta dari percikan air saat diterpa langsung sinar matahari. Limpahan air dari ketinggian bikin gerimis tipis yang menambah suasana adem. Area sekitarnya juga dikelilingi tebing-tebing curam berwarna hitam, membuat tampilannya makin eksotis.
Oh iya, tebing-tebing di sekitar Air Terjun Takapala sepintas kayak disusun bertingkat, mirip balok-balok raksasa. Background hutan hijau di sekitarnya bikin suasana makin asri dan enak dipandang. Nggak heran kalau tempat ini sering jadi spot foto favorit buat pecinta fotografi alam.
2. Pemandangan hijau khas Malino membuat suasana dijamin jadi adem

Buat yang suka tantangan, bisa coba mendaki sekitar 1.000 anak tangga buat melihat air terjun dari dekat. Memang butuh usaha, tapi saat sampai puncak, rasa capek bakal terbayar lunas sama keindahannya. Kapan lagi kan melihat momen air terjun tersebut tepat sebelum jatuh ke bawah?
Udaranya yang sejuk bikin Air Terjun Takapala jadi tempat ideal buat kabur sejenak dari hiruk-pikuk kota. Suasana adem khas dataran tinggi ini cocok buat melepas stres sambil nikmatin gemericik air. Nggak cuma buat refreshing, tapi juga bikin pikiran lebih tenang dan rileks. Nyeduh kopi hangat? Boleh banget!
3. Air Terjun Takapala bisa ditempuh melalui perjalanan darat selama 2 jam

Lokasi Air Terjun Takapala berada di Malino, Kabupaten Gowa, sekitar 64 km dari Makassar, atau sekitar 2 jam naik kendaraan. Aksesnya gampang, bisa pakai motor atau mobil sambil nikmatin pemandangan sawah dan kebun cengkeh sepanjang jalan. Akses jalan setapak di sela pemukiman warga menuju air terjun juga bikin perjalanan ljadi ebih seru.
Tiket masuknya juga ramah di kantong, cuma Rp10 ribu per orang. Tempat ini buka dari pagi sampai sore, jadi kami waktu buat eksplor cukup lama. Di area sekitar air terjun juga ada fasilitas seperti parkiran, warung makan, dan toilet yang cukup memadai untuk kenyamanan pengunjung.
Oh iya, demi keselamatan, sangat tidak disarankan untuk berenang lebih jauh di sungai yang mengalir pada bagian bawah air terjun. Tapi aktivitas lain bisa kamu nikmati, kok. Jadi bagaimana? Gas mi ke Takapala?