Leang Kassi. (pangkep.go.id)
Leang Kassi merupakan situs prasejarah yang terdapat Di wilayah Resort Minasate’ne. Di Resort Minasatene memang terdapat beberapa situs prasejerah diantaranya Leang Kassi, Leang Lompoa dan Sakapao.
Situs-situs prasejarah ini berada dalam satu gugusan karst yang letaknya agak berdekatan dan tidak jauh dari jalan poros, selain itu situs-situs prasejarah telah dilengkapi fasilititas pendukung seperti jalan trail, papan informasi, papan petunjuk, shelter dan pagar pengaman.
Situs Leang Kassiadalah sebuah ceruk. Untuk mencapainya sangat mudah karena ketinggiannya dari permukaan tanah sekitarnya hanya sekitar lima meter yang mana pada sebelah kanan bagian bawahnya terdapat mata air yang berasal dari sebuah gua, mengalirkan air sepanjang tahun. Pemkab Pangkep, dalam hal ini Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) memanfaatkannya sebagai salah satu sumber air minum yang didistribusikan ke beberapa wilayah Minasate’ne dan Pangkajene.
Itu tadi 5 tempat wisata di Pangkep yang bisa kamu kunjungi. Semoga bisa jadi masukan atau referensi untuk rencana liburanmu.