Polisi Selidiki Balita di Makassar Tewas Tenggelam di Got

Kematian Aksara diselidiki meski orang tua belum melapor

Makassar, IDN Times - Penyidik Polsek Tamalate, Kota Makassar, Sulawesi Selatan menyelidiki kasus bocah berusia lima tahun yang ditemukan tewas di got.

Balita bernama Aksara itu ditemukan tak bernyawa di saluran drainase di Jalan Daeng Tata, Perumahan Pondok Lestari, Kelurahan Bontoduri, Tamalate, Kamis petang (14/7/2022).

"Polisi yang membuat laporan model A," kata Kepala Seksi Humas Polrestabes Makassar, AKP Lando Karua Sambolangi saat dikonfirmasi IDN Times, Sabtu (16/7/2022).

Laporan model A yang dimaksud adalah laporan yang dibuat berdasarkan temuan penyidik polisi sendiri.

Baca Juga: Dititip ke Pengasuh, Anak di Makassar Ditemukan Meninggal di Drainase

1. Polisi buat laporan model A

Polisi Selidiki Balita di Makassar Tewas Tenggelam di GotKasi Humas Polrestabes Makassar, AKP Lando KS saat diwawancarai wartawan, Selasa (21/6/2022). Dahrul Amri/IDN Times Sulsel

Lando mengatakan, penyelidikan diperlukan untuk mengungkap adanya dugaan kelalaian yang menyebabkan korban meninggal. Sebelum kejadian, orang tua korban diketahui menitipkan anaknya di sebuah yayasan tepat penitipan anak.

Laporan model A dibuat sebagai inisiatif petugas polisi dengan dugaan ada unsur tindak pidana di sana.

"Karena dari orang tua korban atau keluarga belum melaporkan kasus tersebut ke penyidik kepolisian," kata AKP Lando.

2. Korban diduga lepas dari pengawasan

Polisi Selidiki Balita di Makassar Tewas Tenggelam di GotIlustrasi Garis Polisi (IDN Times/Arief Rahmat)

Berdasarkan analisa polisi, korban tenggelam di drainase akibat kelalaian pengurus yayasan tempat penitipan anak. Korban diduga lepas dari pantauan pengasuhnya.

Polisi menduga korban manjat pagar pintu yayasan dan tergelincir dan terjatuh ke dalam saluran got, sebelum ditemukan tewas tenggelam.

"Analisanya juga korban ini hiperaktif. Menurut pengakuan orang tua korban, kalau korban senang bermain di genangan air," kata Lando.

3. Kronologi Aksara meninggal

Polisi Selidiki Balita di Makassar Tewas Tenggelam di GotBalita 5 tahun yang tewas tenggelam dalam drainase, dievakuasi ke RS Bhayangkara Makassar. (Dok.Polreetabes Makassar)

Menurut kronologi kejadian yang disusun tim penyidik Polsek Tamalate, korban yang merupakan warga Daeng Tata 1 dititipkan orang tuanya pada Kamis pagi di yayasan penitipan anak. Namun petang di hari yang sama, staf yayasan menyebut korban menghilang.

"Ada sekitar beberapa jam itu informasinya korban masih terlihat. Saksi dari yayasan tempat penitipan anak itu mengaku masih melihat korban sebelum saksi salat asar, tapi setelah itu tidak terlihat," Lando menjelaskan.

"Saksi juga mengaku sudah mengunci pintu pagar sebelum dia salat. Di situ saksi ini masih melihat korban tapi setelah itu korban tidak terlihat lagi dan saksi hubungi tetangga," lanjutnya.

Setelah korban dinyatakan menghilang dari area tempat penitipan anak, orang tuanya tiba. Pihak yayasan dan orang tua korban pun bersama-sama mencari korban di sekitar lokasi tersebut.

"Dari keterangan saksi bahwa orang tua korban menyarankan mencari anaknya itu di tempat yang ada air karena korban suka main air. Setelah itu mereka tahu informasi anaknya sudah ditemukan," ujar Lando.

"Setelah kejadian itu orang tua korban ini syok, penyidik juga belum sempat ambil keterangannya karena masih trauma ya. Jadi kita baru ambil keterangan dari pihak saksi dan yayasan itu," Lando menambahkan.

Baca Juga: Aroma Korupsi Smart Toilet di Makassar, Bakal Ada Tersangka

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya