Imbas Kekeringan, Mal di Makassar Tutup Sementara

Suplai air bersih sangat terbatas di puncak musim kemarau

Makassar, IDN Times - Mal Nipah Park di Kota Makassar ditutup sementara karena dampak kekeringan. Manajemen pusat perbelanjaan di Jalan Urip Sumoharjo Makassar mempertimbangkan kondisi kesulitan suplai air bersih.

Penutupan berlangsung selama satu hari, yaitu Jumat (20/10/2023). Mal akan beroperasi kembali secara normal besok, Sabtu (21/10/2023).

“Terkait imbauan yang beredar perihal penutupan sementara operasional NIPAH PARK selama satu hari pada hari ini, Jumat 20 Oktober, betul adanya,” kata Property Management General Manager KALLA Land & Property, Richard Abraham, dalam keterangan tertulisnya.

Baca Juga: Belum Reda, Pemkot Makassar Perpanjang Masa Tanggap Darurat Kekeringan

1. Suplai air bersih terbatas sejak kemarau panjang

Imbas Kekeringan, Mal di Makassar Tutup SementaraIlustrasi memasuki musim kemarau (ANTARA FOTO/Aprillio Akbar)

Pengumuman ini telah disampaikan oleh pihak manajemen melalui flyer di media sosial. Dalam flyer ini, pihak manajemen menyampaikan bahwa penutupan operasional ini karena terbatasnya suplai air bersih menyusul kemarau panjang.

“NIPAH PARK memutuskan untuk mengambil langkah menyikapi kondisi krisis air bersih tersebut dengan melakukan penutupan sementara operasional NIPAH PARK selama 1 hari pada hari ini, Jumat 20 Oktober 2023,” kata Richard.

2. Menutup operasional demi kenyamanan bersama

Imbas Kekeringan, Mal di Makassar Tutup SementaraSuasana Nipah Mall di Makassar tampak lengang saat operasional ditutup sementara, Jumat (20/10/2023). IDN Times/Asrhawi Muin

Tindakan menutup operasional mal, kata Richard, merupakan bentuk upaya preventif demi kenyamanan seluruh tenant dan pengunjung NIPAH PARK. Penutupan ini tentunya harus sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang berlaku. 

“Manajemen juga tetap mengoptimalkan dan melakukan beberapa upaya serta langkah-langkah strategis guna memenuhi kebutuhan air bersih di NIPAH PARK, antara lain melakukan koordinasi dengan aparatur setempat, dalam hal ini PDAM,” kata Richard. 

3. Manajemen siapkan air melalui tangki

Imbas Kekeringan, Mal di Makassar Tutup SementaraInstagram.com/muhammadrifaldo.m

Saat ini, Manajemen NIPAH PARK juga sedang mengisi air bersih melalui tangki-tangki yang telah disiapkan untuk kebutuhan air bersih selanjutnya. Richard pun meminta dukungan masyarakat agar masalah ini dapat segera diatasi.

“Mohon doa bapak dan ibu dan teman-teman media sekalian sekiranya kita dapat melalui krisis cuaca ini dan semoga Allah menurunkan hujan yang bermanfaat,” katanya. 

Baca Juga: Pemadam Kebakaran di Makassar Dianiaya saat Bertugas, Mobil Dirusak

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya