Gerindra Target 70 Persen Suara di Sulsel ke Prabowo pada Pilpres 2024

Gerindra resmikan kantor pemenangan Prabowo di Sulsel

Makassar, IDN Times - Partai Gerindra bertekad memenangkan Prabowo Subianto di Sulawesi Selatan (Sulsel) pada Pilpres 2024 mendatang. Gerindra yakin suara Prabowo dari Sulsel akan kembali unggul seperti pada Pilpres 2019 lalu.

Keseriusan Gerindra menghadapi Pilpres tahun depan dibuktikan dengan meresmikan kantor pemenangan Prabowo di Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel), pada Minggu (12/3/2023). Kantor yang berlokasi di Jalan H Bau ini akan menjadi pusat dari gerakan Gerindra untuk memenangkan Prabowo.

"Saya lihat bahwa kantor badan pemenangan presiden yang diresmikan saat ini kantor yang berupaya dan juga melihat kader yang penuh semangat," kata Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, dalam peresmian tersebut.

1. Target 70 persen lebih tinggi dari Pilpres 2019

Gerindra Target 70 Persen Suara di Sulsel ke Prabowo pada Pilpres 2024Kantor Badan Pemenangan Prabowo Subianto di Makassar, Minggu (12/3/2023). IDN Times/Istimewa

Gerindra yakin Prabowo akan kembali berjaya di Sulsel. Tak tanggung-tanggung, Gerindra menargetkan 70 persen suara di Sulsel. Target tersebut jelas jauh lebih tinggi dibandingkan suara yang diperoleh pada Pilpres 2019 lalu. 

Saat itu, Prabowo Subianto yang berpasangan dengan Sandiaga Uno berhasil meraup suara dari Sulsel sebesar 57 persen suara di Sulsel atau 2.809.393. Pasangan ini unggul dari pasangan Jokowi-Ma'ruf dengan perolehan suara 43 persen atau 2.117.591 persen.

Sufmi menyatakan peresmian kantor pemenangan Prabowo ini karena melihat antusiasme pendukung di Sulsel. Karena itu, ini merupakan kantor pemenangan Prabowo pertama yang diresmikan di luar Jakarta.

"Di daerah lain semuanya sudah siap tapi di daerah ini yang paling bersemangat, dan yang paling kita banggakan di Sulsel sehingga kantor badan pemenangan di luar Jakarta kita resmikan yang pertama di Sulsel. Tentunya dengan memenangkan suara Pak Prabowo lebih 70 persen," kata Sufmi.

2. Gerindra tegaskan Prabowo capres satu-satunya

Gerindra Target 70 Persen Suara di Sulsel ke Prabowo pada Pilpres 2024Menteri Pertahanan Prabowo Subianto (ANTARA FOTO/Aprilianto Akbar)

Sufmi menyatakan bahwa kader-kader Gerindra di Sulsel antusias dan bersemangat untuk memenangkan Prabowo. Di sisi lain, DPP Gerindra juga meyakini hal tersebut.

Dia pun menegaskan bahwa Prabowo merupakan satu-satunya bakal calon presiden yang diusung Gerindra berdasar hasil Rapimnas pada Agustus 2022. Kemudian, Sufmi juga menampik isu yang menyebut bahwa Prabowo hanya akan maju sebagai wakil presiden. 

"Saya tegaskan sekali lagi, apabila ada isu yang beredar bahwa Pak Prabowo bersedia jadi calon wakil presiden dari salah satu calon, itu tidak benar. Karena Pak Prabowo adalah calon presiden dari partai Gerindra satu-satunya, amanat Rapimnas," kata Sufmi.

3. Gerindra belum tentukan wakil untuk Prabowo

Gerindra Target 70 Persen Suara di Sulsel ke Prabowo pada Pilpres 2024Prabowo Subianto ketika mengikuti debat capres di pemilu 2019 lalu (ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay)

Meski sudah menyatakan Prabowo sebagai calon presiden, namun Gerindra belum menentukan siapa yang akan mendampinginya nanti. Gerindra belum memutuskan sosok wakil presiden untuk Prabowo. 

Gerindra masih mengkalkulasi dan menjalin sama politik dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Sufmi menegaskan bahwa pembahasan presiden dan wakil presiden tentu ditentukan bersama Prabowo Subianto dan Muhaimin Iskandar selaku ketua umum kedua parpol tersebut.

"Para kader tentunya menunggu dan setelah ditetapkan kita akan sama-sama berjuang memenangkan," kata Sufmi.

Baca Juga: Disayangkan, Timsel KPU 11 Kabupaten di Sulsel Tanpa Perempuan

Topik:

  • Irwan Idris

Berita Terkini Lainnya