6 Kecamatan Terdampak Banjir di Makassar, Ratusan Orang Mengungsi

Korban banjir mengungsi di masjid

Makassar, IDN Times - Ratusan warga Kota Makassar terpaksa harus mengungsi ke tempat aman karena banjir yang terjadi di sejumlah pemukiman sejak Rabu kemarin. 

Menurut Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Makassar, Muhammad Rusli, warga memilih mengungsi karena air telah masuk ke rumah-rumah warga.

"Rata-rata ketinggian air satu meter makanya warga mengungsi," kata Rusli saat ditemui di posko pengungsian di Perumnas Antang, Kamis (11/3/2021).

1. Ada 6 kecamatan yang terdampak banjir

6 Kecamatan Terdampak Banjir di Makassar, Ratusan Orang MengungsiKondisi banjir di Perumnas Antang blok 8 Makassar, Kamis (11/3/2021). IDN Times/Asrhawi Muin

Rusli mengatakan ada 6 kecamatan yang terdampak banjir yaitu Kecamatan Manggala, Rappocini, Tamalate, Tallo, Biringkanayya, dan Tamalanrea. Keenam kecamatan ini hampir merata terkena banjir saat hujan terus mengguyur Kota Makassar. 

Dari 6 kecamatan itu, Kecamatan Biringkanayya dan Manggala adalah yang paling terdampak. Di Kecamatan Biringkanayya, wilayah paling terdampak adalah Kodam III sementara di Kecamatan Manggala adalah Perumnas Antang.

"Paling parah di Kodam III sama ini (Perumnas Antang) kemarin sore belum (banjir). Nanti tadi malam," kata Rusli.

2. Warga memanfaatkan masjid sebagai lokasi pengungsian

6 Kecamatan Terdampak Banjir di Makassar, Ratusan Orang MengungsiWarga Perumnas Antang Blok 8 mengungsi di masjid, Kamis (11/3/2021). IDN Times/Asrhawi Muin

Rusli menyebut jumlah pengungsi di Perumnas Antang mencapai 248, sedangkan pengungsi di Kodam III mencapai 305 orang. Warga Perumnas Antang memilih Masjid Al Muttaqin di RW 8 sebagai lokasi pengungsian karena posisinya yang lebih tinggi dari rumah-rumah warga. Sementara di Kodam III, pengungsian dipusatkan di beberapa lokasi.

"Posko secara umum ada rata-rata seperti di masjid. Kemudian di sana (Kodam III) ada posko mandiri. Jadi masyarakat yang rumahnya tinggi dan lantai dua, dia panggil tetangganya," kata Rusli.

Baca Juga: Banjir di Makassar, Danny Pomanto: Semakin Banyak Orang Mengungsi

3. BPBD bekerja sama dengan Dinsos dan DPPA

6 Kecamatan Terdampak Banjir di Makassar, Ratusan Orang MengungsiKepala BPBD Makassar Muhammad Rusli. IDN Times/Asrhawi Muin

Dari pantauan IDN Times di Perumnas Antang Blok 8 hingga sore tadi, banjir masih merendam rumah-rumah warga. Banjir bahkan hampir mencapai atap rumah warga. Ketinggian banjir membuat tim SAR harus menggunakan perahu karet untuk mengevakuasi korban.

Rusli menyebut pihaknya bersama Dinas Sosial telah menurunkan puluhan personel untuk membantu proses evakuasi warga. Selain itu juga, pihaknya bekerja sama dengan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Anak.

"Dinsos turunkan 3 dapur umum. DPPA turut serta membantu memberikan pendampingan bagi anak-anak, utamanya pengungsi yang masih bayi," katanya.

Baca Juga: Danny Pomanto Heran Kinerja Tim Penanganan Banjir di Makassar Menurun

Topik:

  • Irwan Idris

Berita Terkini Lainnya