Senat Akademik Unhas Mulai Menjaring Tiga Calon Rektor

Ada delapan bakal calon yang berebut suara Senat Akademik

Makassar, IDN Times - Pemilihan Rektor Universitas Hasanuddin periode 2022-2026 memasuki tahap penyaringan oleh Senat Akademik. Delapan bakal calon bakal bersaing memperebutkan suara Senat Akademik untuk dipilih menjadi tiga calon rektor.

Ketua Panitia Penyaringan Prof. Nurpuji Astuti Daud mengatakan, proses penjaringan dimulai dengan penyampaian nama-nama bakal calon rektor dari Majelis Wali Amanat (MWA) kepada Senat Akademik, Kamis (28/10/2021).

"Kami juga menggelar pertemuan ini sebagai sosialisasi kepada masyarakat terkait proses yang akan dilakukan,” kata Prof. Nurpudji pada konferensi pers, Kamis.

Baca Juga: Enam Fakultas di Unhas Mulai Kuliah Tatap Muka

1. Tiga kandidat peraih suara terbanyak ditetapkan sebagai calon rektor

Senat Akademik Unhas Mulai Menjaring Tiga Calon RektorKonferensi pers nama-nama bakal calon rektor Unhas periode 2022-2026. Dok. Unhas

Panitia Penyaringan mengagendakan sejumlah tahapan. Yakni pengambilan nomor urut bagi bakal calon, yang dilanjutkan dengan penyampaian gagasan dan penjaringan aspirasi dari fakultas-fakultas.

“Untuk penyampaian gagasan dan penjaringan aspirasi ini akan dilakukan pada empat zona, yaitu zona Saintek dan Sekolah Pascasarjana, zona Agro Kompleks, zona Medikal Kompleks, dan zona Ilmu-ilmu Sosial,” kata Prof. Puji.

Selanjutnya para bakal calon rektor akan diminta memaparkan program kerja. Dilanjutkan dengan pemungutan suara oleh anggota Senat Akademik Unhas. Tiga orang Bakal Calon yang memperoleh suara terbanyak akan ditetapkan sebagai Calon Rektor dan diserahkan kepada MWA.

“Sistem pemilihan adalah satu orang satu suara. Anggota Senat Akademik berjumlah 82 orang yang akan memberikan suara,” kata Prof. Nurpudji.

2. Delapan bakal calon rektor lolos pemeriksaan kesehatan dan psikotes

Senat Akademik Unhas Mulai Menjaring Tiga Calon RektorPara Bakal Calon Rektor Universitas Hasanuddin 2022-2026 saat akan mengikuti pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Universitas Hasanuddin, Sabtu 9 Oktober 2021. (Dok. Direktorat Komunikasi Universitas Hasanuddin)

Pada Rabu (27/10/2021), MWA Unhas menyelenggarakan rapat paripurna penetapan bakal calon rektor. Rapat dipimpin Ketua MWA Komjen Pol (Purn) Syafruddin.

Sebelumnya Panitia Pemilihan Rektor (P2R) Unhas menggelar pemeriksaan kesehatan lengkap bagi para bakal calon di Rumah Sakit (RS) Unhas, Tamalanrea. Kemudian dilanjutkan dengan Asesmen Psikologis oleh Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada (UGM) di Hotel Claro Makassar.

Syafruddin menyampaikan bahwa delapan bakal calon telah mengikuti seleksi dan seluruhnya dinyatakan berhasil memenuhi syarat untuk melanjutkan tahap seleksi selanjutnya.

Berikut ini delapan bakal calon rektor Unhas:

  1. Prof Armin Arsyad (Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik)
  2. Prof Budu (Dekan Fakultas Kedokteran)
  3. Prof Abdul Kadir (Dirjen Pelayanan Kesehatan Kementerian Kesehatan RI Prof Abdul Kadir)
  4. Prof Farida Patittingi (Dekan Fakultas Hukum)
  5. Prof Jamaluddin Jompa (Dekan Sekolah Pascasarjana)
  6. Prof Indrianty Sudirman (Guru Besar Fakultas Ekonomi dan Bisnis)
  7. Prof Restu (Wakil Rektor Bidang Akademik)
  8. Prof Sumbangan Baja (Wakil Rektor Bidang Keuangan, Perencanaan, dan Infrastruktur)

3. Ini tahapan penyaringan calon rektor Unhas periode 2022-2025

Senat Akademik Unhas Mulai Menjaring Tiga Calon RektorPara Bakal Calon Rektor Universitas Hasanuddin 2022-2026 saat akan mengikuti pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Universitas Hasanuddin, Sabtu 9 Oktober 2021. (Dok. Direktorat Komunikasi Universitas Hasanuddin)

Timeline Penyaringan Calon Rektor Unhas Periode 2022-2026

28 Oktober 2021:
Penyampaian nama-nama Bakal Calon Rektor Unhas Periode 2022-2026 dari Majelis Wali Amanat kepada Senat Akademik.

29 Oktober 2021:
Pengambilan dan penetapan nomor urut Bakal Calon Rektor Unhas Periode 2022-2026.

8 – 11 November 2021:
Penyampaian gagasan dan penjaringan aspirasi Bakal Calon Rektor dari Fakultas pada 4 (empat) zona (Saintek dan Sekolah Pascasarjana, Agro Kompleks, Medikal Kompleks, dan Ilmu-ilmu Sosial).

15 – 18 November 2021:
Penyerahan kelengkapan berkas Bakal Calon Rektor Unhas Periode 2022-2026.

14 Desember 2021:
Pemaparan kertas kerja Bakal Calon Rektor, Pemungutan Suara, dan Penetapan Calon Rektor Unhas Periode 2022-2026.

17 Desember 2021:
Penyampaian nama-nama 3 (tiga) Calon Rektor Unhas Periode 2022-2026 dari Senat Akademik kepada Majelis Wali Amanat.

Baca Juga: 8 Bakal Calon Rektor Baru Unhas Jalani Pemeriksaan Kesehatan

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya