Rektor Sambut Ribuan Mahasiswa Baru Unhas

Unhas membuka berbagai peluang bagi maba

Makassar, IDN Times - Universitas Hasanuddin menyambut mahasiswa baru tahun ajaran 2023/2024 melalui kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PPKMB), Senin (14/8/2023). Tahun ini Unhas menerima 8.710 mahasiswa baru yang tersebar pada 16 fakultas.

Rektor Unhas Prof. Jamaluddin Jompa mengajak para mahasiswa baru fokus menuntut ilmu. Dia mengatakan pihak kampus menyediakan berbagai peluang yang bisa dimanfaatkan mahasiswa mengembangkan diri.

"Bukan hanya peluang standar akademik, tapi juga peluang-peluang yang terbuka luas di Unhas. Semuanya kita buka peluang untuk seluruh mahasiswa Unhas,"kata Rektor pada sambutannya di PPKMB.

Baca Juga: Penghijauan, Unhas Bagikan Ribuan Bibit untuk Mahasiswa Baru

1. Merdeka Belajar memungkinkan mahasiswa lebih kreatif

Rektor Sambut Ribuan Mahasiswa Baru UnhasRektor Universitas Hasanuddin Prof. Jamaluddin Jompa. (Dok. Direktorat Komunikasi Universitas Hasanuddin)

Tahun ini Unhas menerima mahasiswa baru paling banyak pada Fakultas Teknik, yaitu 1,391. Kemudian berturut-turut pada lima besar, yaitu Fakultas Pertanian (864), Ekonomi dan Bisnis (739), Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (717), dan Ilmu Budaya (684).

Rektor mengatakan, mahasiswa baru dituntut beradaptasi dengan kurikulum baru. Kurikulum baru memungkinkan mahasiswa lebih kreatif, baik di dalam maupun di luar kampus.

"Minimal dia bisa menentukan sendiri dia mau beraktivitas di mana. Itu merdeka belajar yang sangat bagus buat mereka untuk berimprovisasi dalam proses untuk menjadi sarjana," kata Jamaluddin Jompa.

2. Maba diminta menjaga nama baik Unhas

Rektor Sambut Ribuan Mahasiswa Baru UnhasRibuan mahasiswa baru Universitas Hasanuddin tahun ajaran 2023-2024. (Dok. Istimewa)

Lebih lanjut, Rektor berharap mahasiswa baru kompak sebagai keluarga besar Unhas. Seluruh mahasiswa, termasuk maba, diminta menjaga nama baik kampus dan menghindari hal yang bisa merusak citra di masyarakat.

"Mudah-mudahan dengan niat yang baik, tidak ada lagi sekat-sekat dan memicu hal-hal yang tidak kita inginkan," kata rektor.

"Saling menjaga, itu hal yang selalu kita minta untuk mereka. Pupuk niat dari hati masing-masing," dia melanjutkan.

3. Unhas bagikan ribuan bibit untuk penghijauan

Rektor Sambut Ribuan Mahasiswa Baru UnhasSuasana kawasan Hutan Kota Universitas Hasanuddin di Kota Makassar, Sulawesi Selatan. (IDN Times/Achmad Hidayat Alsair)

Universitas Hasanuddin di Makassar akan membagikan ribuan bibit pohon untuk mahasiswa baru, pada PKKMB. Mahasiswa baru diajak menanam pohon di kawasan kampus dan sekitarnya.

Pada PKKMB tahun ini pihak kampus menginisiasi gerakan Unhas Hijau. Slogannya, “Selamatkan Bumi, Selamatkan Masa Depan”. 

"Salah satu komponen pentingnya adalah mengajak mahasiswa baru untuk berpartisipasi dalam penanaman pohon," kata Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Unhas, Prof.Muhammad Ruslin dalam keterangan pers yang dikutip, Kamis (10/8/2023).

Pada kegiatan tersebut, Unhas menggandeng Balai Perbenihan Tanaman Hutan (BPTH) di bawah Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan untuk menyediakan bibit pohon. Ruslin mengatakan, Unhas telah menerima bibit pohon dengan berbagai varian, di antaranya, ketapang kencana, tabebuya, bitti, nyatoh, mahoni, rambutan, pohon salam, durian dan jeruk nipis.

"Sebelum dilakukan penanaman, bibit-bibit ini dijaga di Nursery Fakultas Pertanian. Ini bukan hanya sekadar pemberian bibit, tetapi melalui tahapan yang melibatkan seluruh komunitas akademik Unhas untuk memperkuat makna gerakan Unhas Hijau," ucap Ruslin.

Ruslin mengatakan, inisiatif gerakan Unhas Hijau tidak sebatas penanaman pohon. Para mahasiswa baru juga akan dilibatkan dalam pemeliharaan bibit pohon yang mereka tanam.

Gerakan Unhas Hijau ini juga tidak hanya menyasar wilayah Unhas, tetapi juga di beberapa wilayah sekitar kampus. “Tujuannya agar aksi hijau ini tak sekedar seremonial belaka, melainkan ada aksi berkelanjutan yang ditanamkan ke mahasiswa baru,” ucapnya.

Baca Juga: Unhas Siasati Biaya Kuliah Mahal, Mahasiswa Baru Wajib Tahu

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya