TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

[FOTO] Mahasiswa dan Warga Makassar Unjuk Rasa Kawal Putusan MK

Demonstran mengecam tindakan DPR dan Presiden Jokowi

Mahasiswa dan warga di Kota Makassar menggelar aksi unjuk rasa Kawal Putusan MK, Kamis (22/8/2024). IDN Times/Faisal Mustafa

Intinya Sih...

  • Kelompok mahasiswa dan warga Makassar gelar aksi unjuk rasa mengecam Badan Legislasi DPR RI
  • Mahasiswa dari berbagai kampus seperti UNM dan Unhas berkumpul di perempatan fly over dengan membentangkan spanduk kecaman terhadap politik dinasti ala Presiden Jokowi
  • Aksi demonstrasi diprediksi berlangsung hingga petang hari di bawah jalan layang fly over Jalan AP Pettarani-Urip Sumoharjo

Makassar, IDN Times - Kelompok mahasiswa dari berbagai kampus bersama warga di Kota Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel) menggelar aksi unjuk rasa mengecam Badan Legislasi DPR RI yang berupaya menganulir Putusan MK terkait Undang-Undang Pilkada.

Dari pantauan IDN Times di Jl AP Pettarani dan Urip Sumoharjo Makassar, mahasiswa dari berbagai kampus seperti UNM dan Unhas telah berkumpul di perempatan fly over. Para demonstran membentangkan sejumlah spanduk kecaman terhadap politik dinasti ala Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

"Kawal Putusan MK, Reformasi Dihabisi," demikian tulisan dari salah satu spanduk yang ditenteng pengunjuk rasa. Berikut foto-foto aksi demonstrasi Kawal Putusan MK di Makassar:

1. Kelompok mahasiswa dari Unhas Makassar turut serta dalam aksi unjuk rasa Kawal Putusan MK

2. Dari spanduk yang mereka bawa, mahasiswa Unhas menyoroti dinasti politik yang sedang dibangun Presiden Jokowi

3. Kelompok mahasiswa dari UNM Makassar juga menyuarakan kecaman terhadap politik dinasti yang dipaksakan oleh Jokowi

4. Tidak hanya mahasiswa, warga Makassar turut serta dalam aksi Kawal Putusan MK. Mereka membentangkan spanduk dengan sejumlah tuntutan, antara lain bertuliskan "Kembalikan Tanah Rakyat"

Berita Terkini Lainnya