5 Cara Santai Hasilkan Uang dari Smartphone, Yakin Pasti Cuan!

Yang kamu butuhkan adalah kemauan dan konsistensi

Bagi generasi muda, perkembangan teknologi menawarkan banyak keuntungan jika dimanfaatkan dengan baik. Komunikasi dan informasi menjadi lebih mudah, bisnis lebih terbuka, dan ada peluang untuk menghasilkan uang tambahan. Salah satu cara untuk memanfaatkan teknologi adalah dengan menggunakan smartphone.

Ingin tahu cara menghasilkan uang dari smartphone? Berikut adalah lima cara yang bisa dicoba. Simak yuk!

Baca Juga: Ramai Video yang Disebut Bisa Rusak Smartphone, Kok Bisa?

1. Mengikuti program affiliate marketing

5 Cara Santai Hasilkan Uang dari Smartphone, Yakin Pasti Cuan!ilustrasi belanja online (pixabay.com/justynafaliszek)

Kamu bisa menghasilkan uang dengan mengikuti program affiliate marketing. Caranya cukup mudah, kamu hanya perlu menyalin link sebuah produk di marketplace yang menyediakan program affiliate marketing, lalu kamu sebarkan link tersebut di media sosialmu. Kamu akan mendapatkan komisi dari setiap orang yang melakukan pembelian dari link produk yang kamu bagikan.

Mengikuti program affiliate marketing tidak terlalu membutuhkan usaha yang besar. Kamu hanya butuh smartphone dan koneksi internet. Jangan lupa konsisten bagikan link produk agar peluang mendapatkan komisi semakin besar.

2. Menonton video

5 Cara Santai Hasilkan Uang dari Smartphone, Yakin Pasti Cuan!ilustrasi menonton video (pixabay.com/OrnaW)

Kamu bisa mendapatkan uang hanya dari menonton video yang bisa dilakukan melalui smartphone-mu, loh! Salah satu aplikasi yang memberikan bayaran ketika kita menonton video adalah Snackvideo. Kamu hanya perlu menonton video yang tersedia di aplikasi tersebut dan kamu akan mendapatkan poin untuk dikumpulkan. Poin yang kamu kumpulkan bisa ditukar dengan rupiah dan bisa dicairkan ke dompet digital yang kamu miliki.

Menonton video di Snackvideo adalah salah satu cara mendapatkan tambahan penghasilan dengan sangat mudah. Tidak membutuhkan usaha yang terlalu besar, kamu hanya butuh smartphone dan koneksi internet saja. Bahkan kamu bisa melakukanya sambil bersantai.

3. Mengisi survei berbayar

5 Cara Santai Hasilkan Uang dari Smartphone, Yakin Pasti Cuan!ilustrasi menonton video (pixabay.com/OrnaW)

Bagi kamu yang hobi untuk mengisi survei, menjadi anggota survei berbayar adalah pilihan yang tepat. Mengisi survei tidak membutuhkan effort yang besar. Kamu hanya perlu menjawab pertanyaan yang diajukan berdasarkan pengetahuan dan pendapatmu. Lebih mudahnya lagi semua bisa dilakukan melalui smartphone-mu!

Beberapa aplikasi survei berbayar yang dapat dipercaya dan terbukti memberikan bayaran pada membernya setelah mengisi adalah Yougov dan Grapedata. Jika ingin mulai mendaftar bisa langsung install aplikasinya melalui Playstore dan isilah seluruh form yang disediakan.

4. Menulis

5 Cara Santai Hasilkan Uang dari Smartphone, Yakin Pasti Cuan!ilustrasi bekerja di kasur (pixabay.com/stokpic)

Menulis juga bisa memberikanmu tambahan penghasilan yang lumayan, bahkan ada orang yang menjadikan menulis sebagai profesi utamanya. Ada banyak jenis penulis, mulai dari penulis novel, penulis artikel, penulis naskah dan sebagainya. 

Menulis adalah salah satu pekerjaan yang fleksibel secara waktu dan tempat karena bisa dilakukan kapanpun dan di manapun. Tak harus dari laptop, saat ini kamu bisa memanfaatkan smartphone untuk menulis dan menghasilkan uang. Contohnya adalah menulis artikel di IDN Times.

5. Dropshipper

5 Cara Santai Hasilkan Uang dari Smartphone, Yakin Pasti Cuan!ilustrasi belanja online (pixabay.com/Preis_King)

Bagi kamu yang hobi berjualan namun enggan untuk mengeluarkan modal berupa uang atau dagangan, menjadi dropshipper adalah pilihan yang tepat. Cara kerjanya dengan menjualkan barang dagangan orang lain secara online tanpa harus repot untuk melakukan proses packing, pengiriman hingga menyediakan stock barang untuk dijual. Tugas kamu hanya mempromosikan produk dan mengambil margin keuntungan dari hasil penjualan produk yang kamu promosikan.

Dropshiper adalah salah satu pekerjaan yang dapat dikerjakan melalui smartphone-mu. Kamu bisa mempromosikan produkmu dengan menyebarkanya melalui media sosial.

Tips untuk menjadi dropshiper adalah kamu harus mencari penjual yang benar-benar jujur dalam menjual produknya. Jika penjual tidak amanah maka nama baikmu menjadi taruhanya karena di mata konsumen, kamu adalah penjualnya.

Sebenarnya banyak cara yang dapat dilakukan jika ingin mendapatkan tambahan penghasilan melalui smartphone. Kuncinya adalah adanya kemauan dan dilakukan secara konsisten agar mendapatkan hasil yang maksimal.

Baca Juga: 5 Dampak Penggunaan Smartphone Berlebihan pada Kesehatan Mental

Rinda Septiana Photo Community Writer Rinda Septiana

Writing is my self healing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya