5 Buku Karya Reda Gaudiamo, Bertema Keluarga yang Hangatkan Hati!

Bacaan yang bikin kamu rinu kehangatan keluarga

Reda Gaudiamo merupakan seorang penulis sekaligus pemusik yang lahir di Surabaya pada tanggal 1 Agustus 1962 silam. Selain berjiwa seni, beliau pun aktif di berbagai bidang, salah satunya sebagai content creator. Beliau bahkan aktif di sosial media dengan nama akun @reda.gaudiamo. Sudah follow?

Selain itu, Reda Gaudiamo sudah malang melintang dalam bidang menulis. Ada beberapa bukunya yang telah terbit hingga hari ini. Contohnya lima buku berikut ini yang bertema keluarga.

Baca Juga: 7 Nasihat Tentang Hidup dalam Buku Hai, Nak! Karya Reda Gaudiamo

1. Serial Na Willa

5 Buku Karya Reda Gaudiamo, Bertema Keluarga yang Hangatkan Hati!Reda Gaudiamo dan Seri buku Na Willa (instagram.com/reda.gaudiamo)

Na Willa merupakan buku seri yang telah terbit sebanyak tiga judul yang berbeda. Buku seri pertamanya berjudulnya Na Willa, lalu seri kedua Na Willa dan Rumah Dalam Gang, dan seri ketiga Na Willa dan Hari-hari Ramai.

Halamannya pun tipis dengan ceritanya yang sederhana, tetapi penuh makna. Bahkan buku ini sudah diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris dan menjadi salah satu bacaan di beberapa sekolah. Bisa dibaca oleh semua kalangan, lho karena pesannya yang manis tentang keseruan seorang anak.

Buku ini menceritakan tentang Na Willa, seorang gadis kecil yang tinggal bersama Mak, Pak, dan Mbok (Asisten Rumah Tangga). Setting ceritanya pun tahun 80-90 an yang membuat kita flasback ke masa lalu. Keingintahuan Na Willa yang tinggi membuatnya menjadi narator yang seru di buku ini. Bisi bikin sedih, sekaligus tertawa dengan ocehannya Na Willa apalagi ada ilustrasi simpelnya. Pokoknya menaikkan moodbooster, lho.

"Kata Mak, mencari rumah memang tidak gampang. Harus rajin dan sabar. Seperti belajar berhitung."

2. Bisik-bisik

5 Buku Karya Reda Gaudiamo, Bertema Keluarga yang Hangatkan Hati!Buku Bisik-bisik (goodreads.com/Bisik-bisik)

Bisik-bisik menjadi buku karya selanjutnya dari Mbak Reda Gaudiamo. Buku yang terbit tahun 2004 silam memiliki 170 halaman dan merupakan kumpulan cerpen yang unik karena hanya berisi dialog, lho. 

Buku Bisik-bisik akan mengantarkanmu untuk berimajinasi setelah baca dialognya, tulisannya singkat, padat dan melekat di keseharian kita. Tema yang diangkat pun beragam dari mulai hubungan keluarga, pertemanan, hubungan mahasiswa-dosen, dan hubungan lainnya. Cerpen lokal yang lucu dan fresh karena formatnya yang unik. Mau baca juga gak?

"Mama, kalau nanti sudah tua... meninggal juga seperti oma?"

"Ya. Semua orang akan meninggal, seperti oma, opa."

"Kapan?"

"Apanya?"

"Mama meninggal?"

"Wah mama tidak tahu. Tuhan yang menentukan, mudah-mudahan masih lama. Mama mau lihat kamu besar dulu."

3. Potret Keluarga

5 Buku Karya Reda Gaudiamo, Bertema Keluarga yang Hangatkan Hati!Buku Potret Keluarga (instagram.com/penerbit_pocer)

Lalu, ada kumpulan cerpen dengan judul Potret Keluarga yang terbit pada tahun 2021 dengan jumlah 178 halaman. Buku ini cocok dibaca untuk kamu yang ingin memahami makna keluarga, karena sesuai judulnya tema besar yang diambil seputar permasalahan dalam keluarga. 

Buku Potret Keluarga memiliki 16 cerita pendek dari mulai membahas hubungan orang tua dan anak, sesama saudara, hingga pasangan. Apalagi dengan sudut pandang yang berbeda setiap cerpennya, membuat kita seolah sedang memahami peran yang lain.

Dan ternyata buku ini ditulis oleh Mbak Reda dari rentang tahun 1990-an hingga 2016, lho. Namun, meskipun begitu kisah-kisahnya pun masih relate dengan problematika keluarga saat ini. 

"Biar saja. Biar orang tahu kita tidak sempurna. Dalam ketidaksempurnaan itu kita sudah jujur. Kita sedang dalam upaya memperbaiki diri."

4. Aku, meps, dan Beps

5 Buku Karya Reda Gaudiamo, Bertema Keluarga yang Hangatkan Hati!Buku Aku, Meps, dan Beps (instagram.com/reda.gaudiamo)

Lalu ada judul Aku, meps, dan Beps dengan genre fiksi dan cerita anak. Buku yang terbit tahun 2016 silam ini memiliki 105 halaman saja yang dapat dibaca sekali duduk, lho. Selain Mbak Reda Gaudiamo, penulis lain yang ikut serta yaitu anaknya, Soca Sobhita. Lalu, lanjutan dari buku ini berjudul Kita, Kami, Kamu yang juga sudah terbit. 

Buku ini membahas tentang kisah seorang anak di sebuah keluarga. Dengan sudut pandang anak kecil bernama Soca, kamu dapat merasakan harmoni dalam sebuah keluarga. Soca yang jujur dalam mengeluarkan isi hatinya membuatmu akan mempelajari banyak hal.

Ceritanya pun menyenangankan dan hangat. Kemudian yang membuat tambah seru adanya ilustrasi yang dapat merepresentasikan isi cerita menjadi lebih hidup. Sudah baca?

"Aku panggil emakku Meps dan bapakku Beps. Kenapa? Hihihi aku nggak tahu. Tahu-tahu aku sudah panggil mereka begitu."

5. Hai, Nak!

5 Buku Karya Reda Gaudiamo, Bertema Keluarga yang Hangatkan Hati!Buku Hai, Nak! (Instagram.com/tersarabaraa)

Buku Hai, Nak merupakan buku bergenre self improvement yang terbit di awal tahun 2023 dengan jumlah 132 halaman. Ketika membaca buku ini seolah kamu sedang dinasehatin ibu, lho, meskipun cerewet tapi nasihatnya benar adanya. 

Buku ini merupakan kumpulan tulisan pendek dengan penuh nasihat dari penulis kepada anaknya yang awalnya beliau bagikan di media sosialnya. Meskipun bertema ibu dan anak, tetapi tema yang dibahas juga beragam, dari mulai pertemanan, romansa, hingga life style. Tulisannya yang heartwarming akan membuatmu kangen ibu, lho. 

"Jangan terlalu tegang. Bikin kesalahan itu biasa, manusiawi. Dari kesalahan kan kita belajar hal baru."

Itulah beberapa tulisan karya dari Mbak Reda Gaudiamo yang membekas. Tulisannya yang hangat dengan penjambaran yang ringan bikin kita ingin dipeluk, kan. Nah, dari keenam buku bertema keluarga tersebut, buku mana yang mau kamu baca? 

Baca Juga: 5 Buku Wajib Baca Tentang Perilaku Manusia

sarah aisyah Photo Community Writer sarah aisyah

Books, Poem, and Blue

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya