10 Idiom Bahasa Inggris seputar Relationship dan Contoh Kalimatnya

Ungkapan yang bisa mengekpresikan perasaanmu ke dia

Apakah kamu sudah tau, apa itu idiom? Mungkin, pernah mendengarnya dalam pelajaran bahasa Inggris, bukan? Idiom sendiri merupakan ungkapan yang memiliki makna, tetapi tidak dapat diartikan secara harfiah lewat penyusunan kata-katanya. Justru, memiliki makna tersendiri dengan tujuan memberikan nuasa yang lebih ekspresif pada sebuah kalimat. 

Di artikel ini, mari kita bahas bersama-sama idiom mengenai relationship atau hubungan. Baik itu relationship bersama pasangan, keluarga, teman, ataupun kerabat dekat bisa menggunakan idiom ini. Untuk itu, simak penjelasan mengenai idiom bahasa Inggris mengenai relationship dan contoh kalimatnya sebagai berikut.

Baca Juga: 6 Tips Memilih Buku Bahasa Inggris untuk Latih Kemampuan Reading

1. Fall head over heels

10 Idiom Bahasa Inggris seputar Relationship dan Contoh Kalimatnyailustrasi pasangan sedang jatuh hati yang mendalam (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Idiom pertama ialah fall head over heels. Mungkin, terasa aneh jika kita artikan kata tersebut secara satu per satu. Jika diterjemahkan seseuai arti per satu katanya adalah kepala terjatuh di atas tumit. Namun, idiom fall head over heels memiliki makna lain, yaitu jatuh cinta yang sangat mendalam. 

Agar lebih paham lagi mengenai idiom fall head over heels, perhatikan contoh kalimat di bawah ini.

  • He fell head over heels for her the moment they met at the party.
  • Nadia never expected to fall head over heels in love with someone online.
  • Robert fell head over heels for Raya's smile.

2. Lovebirds

10 Idiom Bahasa Inggris seputar Relationship dan Contoh Kalimatnyailustrasi pasangan kekasih tertawa bahagia (pexels.com/Samson Katt)

Idiom berikutnya ialah lovebird. Mungkin, banyak dari kita berpikir bahwa idiom ini berkaitan dengan burung jenis lovebird. Memang ada kaitannya dengan jenis burung tersebut, sebab burung tersebut dikenal dengan sifat setia terhadap pasangannya. Tetapi, makna sesungguhnya dari idiom ini ialah pasangan kekasih yang sangat mesra.

Berikut ini penggunaan idiom lovebird  atau pasangan kekasih yang sangat mesra, jika tersaji dalam bentuk kalimat.

  • The two lovebirds couldn't stop holding hands during the entire dinner.
  • The lovebirds couldn’t keep their eyes off each other at the party.
  • Hardy and Sandra have been together for a long time, and they still act like lovebirds.

3. Birds of a feather

10 Idiom Bahasa Inggris seputar Relationship dan Contoh Kalimatnyailustrasi pasangan kekasih bergandengan tangan (pexels.com/Budgeron Bach)

 Jika kalian mendengar kata birds of a feather, pasti langsung teringat dengan lagu dari Billie Eilish, bukan? Tapi tahukah kamu, kalau birds of a feather ini merupakan idiom bahasa Inggris mengenai relationship. Makna idiom dari birds of a feather ialah dua orang yang memiliki kemiripan yang sama dalam berbagai hal.

Agar lebih paham lagi mengenai idiom ini, simak contoh kalimat di bawah ini.

  • They’re two birds of a feather, so it’s no surprise they became a couple.
  • The two associates were birds of a feather because they came from the same background.
  • Even though they come from different backgrounds, they get along so well because they’re birds of a feather in their love for music and adventure.

4. Tie the knot

10 Idiom Bahasa Inggris seputar Relationship dan Contoh Kalimatnyailustrasi memasangkan cincin pernikahan (pexels.com/Danu Hidayatur Rahman)

Idiom mengenai relationship berikutnya ialah tie the knot. Jika diterjemahkan secara per kata memiliki arti tali yang terikat. Dalam relationship atau hubungan sendiri menggambarkan hubungan antar kedua pasangan telah saling terikat. Ini berarti makna sesungguhnya dari idiom tie the knot adalah menikah.

Agar lebih paham lagi dengan penggunaan idiom ini, simak contoh kalimat di bawah ini.

  • After dating for five years, Hardy and Sandra finally decided to tie the knot in December.
  • Lisa announced that she and her partner were going to tie the knot in next month.
  • The couple managed to find the perfect date to tie the knot in either October or November.

5. Build bridges

10 Idiom Bahasa Inggris seputar Relationship dan Contoh Kalimatnyailustrasi pasangan sedang berselisih paham (pexels.com/Timur Weber)

Selanjutnya, ada build bridges sebagai idiom mengenai relationship. Terjemahan secara umum dari build bridges adalah membangun jembatan. Jika dikaitan dengan relationship atau hubungan sendiri ialah membangun hubungan atau jembatan komunikasi. Konteks dari idiom ini sebagai mendekatkan hubungan kembali kepada seseorang yang sedang berselisih paham.

Untuk lebih paham lagi mengenai idiom build bridges, simak contoh kalimat di bawah ini.

  • After their heated argument, they decided to build bridges by having an open and honest discussion.
  • Her efforts to build bridges between the two departments greatly improved workplace harmony.

6. Cold shoulder

10 Idiom Bahasa Inggris seputar Relationship dan Contoh Kalimatnyailustrasi pasangan mulai tidak peduli satu sama lain (pexels.com/Timur Weber)

Cold shoulder, apa yang terpintas dipikiran kalian jika mendengar idiom ini? Bahu yang dingin? Tentu saja, bukan. Makna dari idiom ini adalah mengabaikan atau menjauhi seseorang. Dalam relationship atau hubungan sendiri, idiom ini memiliki konteks bahwa orang itu menjauhi ataupun mengabaikan pasangannya.

Agar lebih paham lagi mengenai makna sesungguhnya dari idiom ini, simak contoh kalimat di bawah ini.

  • After the argument, Hardy gave Sandra the cold shoulder and avoided speaking to her.
  • Sandra tried to apologize, but Hardy responded with a cold shoulder.
  • When they failed to show up for their planned meeting, Hardy gave Sandra the cold shoulder, feeling disappointed and neglected.

7. The honeymoon is over

10 Idiom Bahasa Inggris seputar Relationship dan Contoh Kalimatnyailustrasi berakhirnya hubungan pertemanan (pexels.com/Karolina Kaboompics)

Mungkin sudah tidak asing lagi dengan kata honeymoon dalam bahasa Inggris, bukan? Honeymoon sendri berati bulan madu. Tetapi, bagaimana dengan the honeymoon is over?  Kalimat tersebut adalah sebuah idiom yang menyatakan bahwa hubungan yang berlangsung di awal baik dalam lingkungan perkerjaan atau pertemanan telah berakhir. 

Simak contoh kalimat di bawah ini, agar lebih paham penggunaan idiom the honeymoon is over.

  • Raka was elected only seven months ago but the honeymoon is already over
  • They were so happy in the first few months of their marriage, but now that the honeymoon is over.
  • I loved my new job at first, but now that the honeymoon is over.

8. Bury the hatchet

10 Idiom Bahasa Inggris seputar Relationship dan Contoh Kalimatnyailustrasi mengakhiri hubungan (pexels.com/Timur Weber)

Selanjutnya ada bury the hatchet. Makna dari idiom bahasa Inggris ini adalah menyelesaikan atau mengakhiri dalam bentuk perselisihan dengan seseorang. Baik itu peselisihan dalam relationship bersama pasangan sekalipun. 

Agar lebih mengerti lagi dengan idiom ini, simak contoh kalimat di bawah ini dengan saksama.

  • They finally decided to bury the hatchet and became friends again after a year of being apart.
  • After a long family feud, they all agreed to bury the hatchet during the holiday gathering.

9. Be an item

10 Idiom Bahasa Inggris seputar Relationship dan Contoh Kalimatnyailustrasi pasangan kekasih (pexels.com/J carter)

Berikutnya adalah be an item. Idiom mengenai relationship ini memilki makna dua orang secara romantis terlibat dalam hubungan, biasanya dalam konteks pacaran atau sebagai pasangan. Untuk lebih paham mengenai idiom ini, simak contoh bentuk kalimat di bawah ini.

Contoh idiom be an item dalam bentuk kalimat.

  • Everyone's shocked to hear that the two actors are an item after working on that movie together.
  • So Hardy and Sandra are an item, are they?
  • I didn’t realize they were an item until I saw them holding hands at the party.

10. Play the field

10 Idiom Bahasa Inggris seputar Relationship dan Contoh Kalimatnyailustrasi menjalin hubungan tanpa status (pexels.com/Timur Weber)

HTS atau yang dikenal juga dengan hubungan tanpa status memang tidak enak rasanya. Sebab, tidak adanya kepastian dalam menjalin hubungan yang sedang dijalani karena dapat berkencan dengan beberapa orang tanpa komitmen yang serius. Nah, ternyata ada idiom dari hubungan tanpa status ini yaitu play the field.

Berikut beberapa contoh kalimat dari idiom play the field.

  • He’s not ready for a serious relationship yet; he wants to play the field and enjoy dating different people.
  • She started playing the field, going out on dates with a variety of people to see who she might connect with.

Bagaimana sudah tahu bukan apa saja idiom bahasa Inggris mengenai ralationship ini? Idiom ini dapat digunakan untuk mengekspresikan situasi yang berkaitan dengan hubungan dan percintaan. Biar, penggunaan kata dalam bahasa Inggris kamu jauh lebih beragam.

Baca Juga: 5 Kesalahan Umum Pemula dalam Belajar Bahasa Inggris

Chand Pangestu Photo Community Writer Chand Pangestu

writing is healing | IG: nulisbarengchan

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya