4 Tips Mengolah Iga Sapi agar Tidak Alot, Lembut dan Juicy!

Iga sapi merupakan salah satu bagian daging yang cukup digemari karena memang memiliki cita rasa gurih dan tekstur empuk ketika dimasak dengan benar. Namun, banyak orang yang justru mengalami kesulitan ketika mengolah iga sapi karena dagingnya yang mudah sekali alot apabila proses pengolahannya kurang tepat.
Daging yang keras tentu bisa mengurangi kenikmatan ketika menyantap hidangan tersebut, bahkan bisa membuat tekstur masakan pun jadi terasa mengecewakan. Oleh sebab itu, perhatikan beberapa teknik khusus berikut ini dalam membuat iga sapi agar tetap lezat, empuk, juga juicy ketika disajikan.
1. Pilih iga dengan marbling lemak yang terlihat merata

Langkah pertama yang bisa kamu lakukan untuk mengolah iga sapi adalah dengan memilih terlebih dahulu bagian dengan distribusi lemak atau marbling yang baik, sebab lemak yang menyebar secara merata tentu dapat membantu melembutkan serat daging ketika dimasak. Hindari pula memilih iga yang terlalu kurus atau kering, sebab hal tersebut dapat membuat daging menjadi lebih mudah alot ketika terkena suhu panas yang tinggi.
Marbling bukan hanya dapatmenambah kelezatan cita rasa, namun juga peran penting dalam menjaga kelembapan daging selama proses pemasakan dilakukan. Semakin baik kualitas marblingnya, maka semakin besar pula peluang iga sapi memiliki tekstur yang empuk, meski memang dimasak dalam waktu yang relatif lama.
2. Rebus atau presto terlebih dahulu sebelum dimasak lebih lanjut

Iga sapi memiliki jaringan otot dan kolagen yang teksturnya cukup kuat, sehingga perlu proses perebusan atau pemasakan awal dengan durasi yang cukup lama agar tekstur dagingnya benar-benar empuk. Merebusnya dengan api kecil selama minimal 1 hingga 2 jam atau dengan menggunakan panci presto selama 30 hingga 45 menit dapat membantu memecah serat daging secara perlahan.
Setelah proses perebusan atau presto selesai, maka daging pun akan siap untuk diolah dengan menggunakan metode lain, seperti dibakar, dipanggang, atau ditumis. Teknik ini juga dapat membantu bumbu untuk lebih meresap dengan baik, sehingga menghasilkan cita rasa yang lebih kaya dan tekstur yang lembut.
3. Gunakan bahan pengempuk alami saat marinasi

Sebelum dimasak sebaiknya kamu dapat memarinasi iga dengan menggunakan bahan-bahan alami, seperti pepaya, nanas, atau jeruk nipis agar bisa membantu mempercepat proses pelunakan dari serat daging. Enzim bromelain yang terdapat pada nanas dan papain yang ada pada upaya berfungsi sebagai agen pengempuk jika digunakan dengan takaran dan waktu yang tepat, sehingga hasilnya cukup efektif.
Perhatikan agar proses marinasinya tidak sampai terlalu lama, terutama jika kamu menggunakan nanas atau pepaya yang kondisinya belum matang, sebab dapat membuat daging jadi terlalu lunak dan pada akhirnya mudah hancur. Cukup marinasi sekitar 30 menit dengan bahan-bahan alami agar bisa memberikan hasil yang lebih optimal.
4. Masak dengan api kecil dan waktu yang cukup lama

Memasak iga sapi dengan teknik slow cooking atau menggunakan api kecil ternyata bisa menjadi kunci utama untuk menghasilkan tekstur yang empuk dan juicy. Teknik ini memungkinkan kolagen yang terdapat pada daging berubah menjadi gelatin secara perlahan, sehingga terasa lebih lembut dan tidak mudah hancur.
Menggunakan metode ini ternyata bisa membantumu mengolah iga dalam sup, semur, atau BBQ dengan hasil yang lebih maksimal, serta tekstur yang pas pada saat disajikan. Selain terasa lebih empuk, namun cita rasa pada bumbunya akan lebih menyatu ke dalam daging apabila dimasak dengan waktu yang cukup lama.
Mengolah iga sapi agar tidak alot ternyata memerlukan ketelatenan dan pemahaman terkait teknik memasak yang tepat. Dengan menerapkan teknik-teknik yang sesuai, maka kamu bisa menyajikan iga sapi yang lembut, juicy, dan kaya akan cita rasa. Selamat mencoba dan nikmati iga sapi yang lezat di dapur sendiri!
Sumber:
- https://www.recipetineats.com/bbq-beef-ribs-slow-cooked/
- https://www.allrecipes.com/recipe/162690/simple-beef-short-ribs/
- https://www.food.com/recipe/3-step-fall-off-the-bone-ribs-easy-283936