Rekomendasi 4 Smartphone 5G di Bawah Rp3 juta, Berminat?

Daftar ini didominasi oleh merek Tiongkok

Jaringan 5G di Indonesia memang belum merata. Hal ini disebabkan oleh beberapa hal seperti infrastruktur yang belum memadai. Meskipun begitu, ada beberapa kota yang sudah tersedia jaringan 5G seperti di beberapa titik di Jakarta.

Kebanyakan smartphone terbaru di kelas mid range dan flagship yang rilis di Indonesia sudah mendukung konektivitas 5G. Ada beberapa pilihan dengan harga di bawah Rp3 juta. Berikut rekomendasinya.

Baca Juga: 5 Merek Smartphone Outdoor yang Beredar di Pasaran, Kuat Segala Medan!

1. TECNO POVA 5 Pro 5G

Rekomendasi 4 Smartphone 5G di Bawah Rp3 juta, Berminat?TECNO POVA 5 Pro 5G (tecno-mobile.com)

TECNO POVA 5 Pro 5G rilis di bulan Agustus tahun 2023 lalu. Hanya ada satu varian memori yakni 8/256GB. Untuk pilihan warnanya ada dua yaitu Dark Illusion yang hitam dan Silver Fantasy.

TECNO POVA 5 Pro 5G menggunakan prosesor MediaTek Dimensity 6080 5G Octa-core yang berfabrikasi 6nm. Kamera belakangnya beresolusi 50MP dengan depth sensor dan kamera depannya beresolusi 16MP. Baterainya berkapasitas 5000mAh dengan dukungan pengecasan 68W yang diklaim bisa mengisi 50% dalam waktu 15 menit saja. Ada sensor sidik jari di samping dan fitur NFC. Untuk harganya hanya Rp2,4 juta untuk memori 8/256GB.

2. Redmi Note 13 5G

Rekomendasi 4 Smartphone 5G di Bawah Rp3 juta, Berminat?Redmi Note 13 5G (mi.co.id)

Redmi Note 13 5G dirilis pada Februari 2024 lalu bersamaan dengan seri Redmi Note 13 lainnya. Smartphone ini hadir dalam dua pilihan warna yakni hitam dan putih serta satu pilihan memori yaitu 8/256GB. Meskipun masih tergolong baru, smartphone ini sudah mendapatkan potongan harga di situs resmi Xiaomi.

Redmi Note 13 5G menggunakan prosesor MediaTek Dimensity 6080 Octa-core hingga 2,4Ghz yang berfabrikasi 6nm. Ada tiga kamera belakang. Kamera utamanya beresolusi 108MP didukung ultra wide yang beresolusi 8MP dan makro yang beresolusi 2MP. Kamera depannya beresolusi 16MP. Baterainya berkapasitas 5000mAh dengan dukungan pengecasan 33W. Ada sensor sidik jari di samping sebagai fitur keamanan dan juga NFC. Redmi Note 13 5G juga sudah bersertifikasi IP54 yang artinya tahan percikan air dan debu. Untuk harganya, kini sudah turun menjadi Rp2,79 juta dari yang sebelumnya Rp3,2 juta.

3. Samsung Galaxy M15 5G

Rekomendasi 4 Smartphone 5G di Bawah Rp3 juta, Berminat?Samsung Galaxy M15 5G (samsung.com)

Samsung seri M memiliki kelebihan utama di kapasitas baterai yang lebih besar daripada seri Samsung lainnya, misalnya seri A. Samsung Galaxy M15 5G merupakan smartphone 5G termurah dari Samsung di Indonesia. Meskipun desainnya biasa saja, fitur yang ditawarkan cukup menarik dan dapat membantu kegiatan sehari-hari.

Samsung Galaxy M15 5G menggunakan prosesor MediaTek Dimensity 6100 Octa-core up to 2.2GHz. Kamera belakangnya ada tiga dengan kamera utama beresolusi 50MP yang didukung ultrawide 5MP dan makro yang beresolusi 2MP. Untuk kamera depannya beresolusi 13MP. Baterainya berkapasitas 6000mAh dengan dukungan pengecasan 25W. Ada fitur sensor sidik jari di samping dan NFC. Untuk harganya, memori 6/128GB dijual Rp2,5 juta.

4. itel P55 5G

Rekomendasi 4 Smartphone 5G di Bawah Rp3 juta, Berminat?itel P55 5G (instagram.com/itelindonesia)

itel P55 5G dirilis pada September 2023 lalu. P55 5G menjadi smartphone 5G pertama dari itel di Indonesia. Smartphone dari merek ini selalu memasang harga yang murahnya tidak masuk akal karena spesifikasinya sangat menarik. 

itel P55 5G menggunakan prosesor MediaTek Dimensity 6080. Kamera belakangnya beresolusi 50MP dengan auxiliary lens 0,08MP dan kamera depannya beresolusi 8MP. Baterainya berkapasitas 5000mAh dengan dukungan pengecasan 18W. Untuk harganya, varian memori 6/128GB dijual hanya Rp1,3 juta saja. Harga ini termasuk sangat murah dan merek lain di harga setara tidak punya spesifikasi semenarik ini.

Dengan adanya smartphone 5G yang lebih terjangkau tentu saja akan memberi pilihan yang lebih banyak kepada konsumen. Kedepannya, pasti akan ada lebih banyak pilihan dibandingkan saat ini, apalagi jika 5G sudah mulai merata. Namun, saat ini masih banyak yang tidak terlalu peduli dengan dukungan 5G karena memang wilayah tempat tinggalnya belum mendukung.

Baca Juga: 5 Smartphone Terjangkau Pilihan Agustus, Promo Merah Putih!

William Tanamal Photo Community Writer William Tanamal

Penyuka Anime Semua Genre, Terutama SoL, Comedy, Music, Romance Kadang Bahas Otomotif

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya