Makassar, IDN Times - Putaran pertama BRI Super League 2025/2026 menyisakan banyak catatan untuk PSM Makassar. Pasukan Ramang menjelma sebagai tim paling agresif dalam memaksa lawan melakukan penyelamatan di area tepi lapangan.
Statistik mencatat PSM sebagai "Raja Sepak Pojok" dengan koleksi 108 tendangan sudut, tertinggi di antara seluruh kontestan liga. Capaian ini melampaui tim-tim besar lainnya seperti Persija Jakarta (104), Bali United (102), Persebaya Surabaya (96), dan Malut United (95).
