Makassar, IDN Times - Duel pekan ke-16 BRI Super League 2025/2026 yang mempertemukan Borneo FC Samarinda dan PSM Makassar pada Sabtu (3/1/2026) diprediksi akan menjadi panggung adu taktik berimbang. Ini tak lepas dari histori delapan pertemuan mereka sejak musim 2022/2023 di semua ajang.
Kedua pelatih sama-masing mengusung formasi modern 4-3-3, tapi dengan karakteristik pemain yang berbeda. Borneo FC mengandalkan stabilitas pertahanan dan kreativitas lini tengah, sementara PSM Makassar menonjolkan kekuatan fisik pata juru gedor ditambah keberanian para pengisi sektor sayap.
