5 Fakta Platipus, Hewan Paling Aneh dan Membingungkan di Bumi

Saking anehnya, platipus dianggap sebagai hewan palsu

Platipus, mungkin nama hewan yang satu ini jarang kita dengar. Wajar, sebab platipus tak ada di Indonesia. Sosoknya hanya bisa ditemukan di Benua Australia.

Terlepas dari keberadaannya, platipus adalah hewan yang membuat banyak orang bingung. Bahkan, wujud platipus yang aneh membuat para peneliti tak percaya akan keberadaannya. Berikut lima fakta platipus yang wajib kamu tau.

Baca Juga: 4 Hewan Ini Sering Dikira Ular, padahal Hewan Berbeda! 

1. Pada awalnya, peneliti mengira jika platipus adalah hewan palsu

5 Fakta Platipus, Hewan Paling Aneh dan Membingungkan di Bumispesimen platipus (unsplash.com/Birmingham Museums Trust)

Platipus pertama kali dideskripsikan di tahun 1799 oleh seorang naturalis bernama George Shaw. Saat pertama kali melihat spesimennya, Shaw sendiri dibuat bingung. Sebab, itu pertama kalinya ia melihat hewan dengan paruh dan kaki bebek, badan otter, dan ekor berang-berang.

Karena penampilannya yang aneh, tak heran jika platipus disebut hewan palsu atau hasil rekayasa manusia. Beberapa bahkan menduga jika hewan ini adalah bebek, otter, dan berang-berang yang dijahit jadi satu.

Namun, rasa penasaran George Shaw membawanya untuk meneliti lebih jauh. Hingga akhirnya ia berhasil memastikan bahwa memang ada hewan seperti platipus. Saat ini, platipus adalah satu-satunya keluarga Ornithorhynchidae yang masih hidup.

2. Termasuk mamalia, tapi bertelur

5 Fakta Platipus, Hewan Paling Aneh dan Membingungkan di Bumiilustrasi anak platipus (pixabay.com/AlanFrijns)

Platipus termasuk dalam kelas mamalia. Tapi tak seperti mamalia lainnya yang melahirkan, platipus justru bertelur.

Dilansir Britannica, masa mengandung platipus sekitar 2 minggu sampai 1 bulan. Biasanya platipus betina mengeluarkan 2 telur dan akan mengeraminya selama 10 hari, hingga akhirnya menetas. Setelah menetas, bayi platipus akan menyusui selama 3-4 bulan dan kemudian hidup mandiri. 

Air susu platipus sendiri kaya akan kandungan antibakteri yang membuat anak-anaknya resisten terhadap serangan bakteri. Selain platipus, juga ada 4 spesies mamalia lain yang bertelur dan menyusui.

3. Terlihat mungil dan lucu, padahal platipus adalah hewan berbisa

5 Fakta Platipus, Hewan Paling Aneh dan Membingungkan di Bumiilustrasi taji beracun platipus (unsplash.com/Birmingham Museums Trust)

Saat pertama kali melihat platipus, mungkin kamu berpikir jika hewan satu ini terlihat lucu, menggemaskan, dan tak berbahaya. Tapi jangan tertipu, sebab, platipus tergolong hewan berbisa.

Dilansir The Nature Conservancy, setiap platipus memiliki taji di setiap kaki belakangnya. Taji ini terhubung dengan kelenjar keringat yang menghasilkan racun. Racun ini mereka gunakan saat musim kawin untuk berkompetisi

Berita bagusnya, racun ini tidak mematikan bagi manusia. Tapi, racunnya dapat membuat kita mengalami nyeri luar biasa, keringat dingin, hingga pengecilan otot. Walau begitu, racun platipus diduga memiliki kandungan yang dapat menyembuhkan diabetes.

4. Dia melihat dengan paruhnya

5 Fakta Platipus, Hewan Paling Aneh dan Membingungkan di Bumiilustrasi paruh platipus (unsplash.com/Trevor McKinnon)

Ketika berenang, sebenarnya platipus memiliki pengelihatan dan penciuman yang buruk. Jadi, bagaimana ia berburu ketika di dalam air? Jawabannya ada di paruhnya.

Dilansir American Museum of Natural History, paruh platipus dibekali dengan elektroreseptor dan mekanoreseptor yang membuatnya bisa mendeteksi gerakan dan medan listrik mangsanya. Maka dari itu, tanpa perlu melihat, mencium, dan mendengar, platipus dapat berburu dengan mudah.

5. Tidak memiliki gigi dan lambung

5 Fakta Platipus, Hewan Paling Aneh dan Membingungkan di Bumiilustrasi platipus berburu mangsa (unsplash.com/Ronald Bradford)

Platipus merupakan karnivora. Tapi anehnya, ia tak memiliki gigi dan juga lambung. Lalu, bagaimana ia makan?

Dilansir Wildlife FAQ, bagi hewan bertulang belakang, lambung berperan besar untuk memecah makanan dengan enzim dan zat asamnya. Tapi bagi platipus, hal itu tidak terlalu dibutuhkan.

Walau tanpa gigi, mulut dan lidah platipus memiliki sistem penggiling untuk melunakkan makanannya. Kemudian, pencernaan platipus mengandung bakteri dan protozoa untuk memecah makanannya menjadi nutrisi yang bisa diserap.

Penampilan dan cara hidupnya membuat platipus hadir sebagai hewan yang aneh tapi unik. Sayangnya, masih sedikit hal yang diketahui dari platipus. Ditambah lagi, perubahan habitat membuat populasinya menurun.

Baca Juga: Hewan Bisa Bohong, Ini 5 Hewan Paling Licik di Dunia!

Pradhipta Oktavianto Photo Community Writer Pradhipta Oktavianto

Seorang penulis random yang hobi mengembara dan mencintai alam

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya