5 Fakta G-Shock, Jam Tangan yang Terkenal dengan Ketangguhannya

G-Shock berulang tahun ke-40 pada 2023

Salah satu model jam tangan terkenal di dunia saat ini adalah G-Shock yang merupakan model dari lini produksi Casio, sebuah merek ternama yang berasal dari Jepang. G-Shock terkenal karena kekuatan dan ketangguhan materialnya yang telah mendunia. CNN melansir sejarah G-Shock dimulai pada tahun 1980-an ketika penemunya bernama Kikuo Ibe yang saat itu bekerja sebagai teknisi di Casio membentuk tim untuk menciptakan jam tangan yang kuat dan tangguh.

Ide tersebut muncul karena pengalamannya mengenai jam yang mudah rusak karena benturan dan terutama setelah ia melewati pekerjaan konstruksi bangunan dalam perjalanannya menuju gedung Casio. Ia membayangkan bahwa jam tangan akan sangat mudah rusak akibat getaran dari pekerjaan konstruksi tersebut. Ia menyadari tidak ada pekerja konstruksi di tempat tersebut yang menggunakan jam tangan. Untuk menjawab permasalahan tersebut dua tahun setelahnya lahirlah model pertama jam tangan G-Shock yang terkenal dapat bertahan dari getaran ataupun terjatuh dari ketinggian.

Ingin tahu lebih lanjut tentang jam tangan G-Shock yang terkenal dengan kekuatan dan ketangguhannya ini? Simak lima fakta menariknya berikut ini, yuk!

Baca Juga: 5 Jam G-Shock Termahal di Dunia, Harganya Sampai Ratusan Juta!

1. DW-5000C adalah model pertama G-Shock setelah 200 prototipe dibuat

5 Fakta G-Shock, Jam Tangan yang Terkenal dengan KetangguhannyaDW-5000C adalah model pertama dari jam tangan G-Shock yang diluncurkan pada tahun 1983 (commons.wikimedia.org/Stollenbaeck)

Setelah melalui berbagai penelitian, hambatan teknis dan pembuatan 200 buah prototipe akhirnya G-Shock berhasil meluncurkan model pertamanya pada tahun 1983. Dilansir CNBC, model pertama yang diluncurkan pada tahun 1983 tersebut adalah DW-5000C yang mendapatkan reputasi sebagai jam tangan yang sulit dihancurkan. Kualitasnya segera dibuktikan melalui sejumlah pengujian ketangguhan termasuk menjatuhkan jam tangan tersebut dari ketinggian tertentu dan mampu bertahan.

Pada tahun 2019 lalu, Museum Nasional Jepang untuk alam dan sains (Japan’s National Museum of Nature and Science) telah menambahkan G-Shock DW-5000C ke dalam koleksinya yang bertema “Mirai [Future] Technology Heritages" yang merupakan bagian penting dari sejarah sains dan teknologi Jepang. Orang-orang akan mengenali DW-5000C sebagai model paling pertama G-Shock dari tahun 1983. Dikutip dari laman Nippon, semenjak Casio meluncurkan model pertama jam tangan G-Shock tersebut, perusahaan tersebut hingga hari ini telah menjual lebih dari 130 juta buah jam tangan G-Shock dengan berbagai modelnya. 

2. Terkenal karena kekuatan dan ketangguhannya

https://www.youtube.com/embed/Pg3lEKNObFY

Hingga saat ini G-Shock masih dikenal dengan kekuatan desain dan ketangguhan materialnya yang dapat menyerap guncangan untuk melindungi sensor-sensornya. Dikutip dari laman G-shock, Kikuo Ibe penemunya seolah "memenangkan" pertarungan melawan hukum alam karena ia dan timnya berhasil merancang sebuah jam tangan dengan fitur utama tahan terhadap gaya sentrifugal, tahan benturan serta tekanan air dalam yang dihitung dalam satuan bar atau tekanan atmosfer. Semenjak peluncuran perdana G-Shock di tahun 1983, nama G-Shock telah menjadi buah bibir sebagai jam tangan yang memiliki kekuatan dan ketangguhan yang luar biasa.

Jika diamati di kanal video Youtube, selain uji ketangguhan resmi, terdapat sejumlah orang yang melalukan uji mandiri untuk menguji kekuatan jam tangan ini baik secara ekstrem ataupun dalam tingkatan tertentu. Seperti uji tekanan, uji deep water test (tekanan air dalam), uji jatuh dari ketinggian dan lain sebagainya. Jam tangan G-Shock biasanya mampu bertahan dalam sejumlah uji tersebut sampai tingkatan yang sesuai dengan klaimnya. Setelah selama 4 dekade ada di pasaran jam tangan dan memiliki segmen konsumennya, G-Shock masih terus melanjutkan inovasi dan evolusinya untuk mencapai ketangguhan yang lebih baik dalam segala hal mulai material, struktur hingga fungsi serta fitur-fiturnya.

3. Disukai oleh berbagai kalangan utamanya yang aktif dengan aktivitas luar ruangan

5 Fakta G-Shock, Jam Tangan yang Terkenal dengan Ketangguhannyasejumlah model jam tangan G-Shock mendapat military approved (unsplash.com/Dushawn Jovic)

Ketangguhan dan keawetan G-Shock disukai oleh banyak orang utamanya bagi mereka yang banyak aktif di kegiatan luar ruangan. Sejumlah informasi di berbagai artikel on-line menyebutkan bahwa vibe G-Shock heavy-duty mulai hit di tahun 1990-an di kalangan anak muda dan kesuksesan G-Shock tersebut telah membawa era baru bagi Casio. CNBC melansir, legenda hip-hop Eminem, grup musik Wu Tang, pengendara sepeda BMX Nigel Sylvester, Skater profesional Todd Jordan, raksasa fesyen streetwear Stussy  dan Bathing Ape adalah beberapa nama terkenal yang telah memproduksi jam tangan bersama dengan G-Shock sehingga merek G-Shock dapat bergema di khalayak yang lebih luas.

G-Shock juga memiliki sejumlah model yang memiliki military-approved, dikutip dari laman G-central terdapat 4 buah model G-Shock dengan NATO stock number. Keempat model tersebut adalah: DW-5600E-1V, DW-6600-1V, DW-6900-1V, dan DW-9052-1V. Menurut sejumlah informasi, model DW-9052-1V digunakan oleh para penyelam baru AL AS di Naval Diving and Salvage Training Center. Royal Airforce dan Royal Navy diketahui juga memiliki model G-Shock limited edition dan Casio menjualnya untuk segmen pasar menengah.

Dalam perkembangannya, G-Shock juga mengeluarkan versi mud resistant yang dikenal dengan model Mudman untuk pekerja konstruksi di lingkungan berlumpur dan model untuk para penyelam yang dikenal dengan model Frogman. Sejumlah model G-Shock juga telah dilengkapi dengan teknologi masa kini seperti GPS (Global Positioning System), tenaga surya, sensor kompas, ketinggian (altimeter) dan barometer (tekanan udara).

4. Memiliki model compact bernama Baby G yang digemari wanita

5 Fakta G-Shock, Jam Tangan yang Terkenal dengan Ketangguhannyamodel Baby-G yang memiliki ukuran lebih kecil dan variasi bezel yang berwarna-warni banyak digemari oleh para wanita (commons.wikimedia.org/TopGear-V12)

G-Shock memang terkenal dengan tampilan jam tangannya yang maskulin karena dirancang untuk kekuatan dan ketangguhan namun Casio juga merancang model serupa yang lebih compact  sehingga cocok di pergelangan tangan para wanita, model tersebut bernama Baby-G. Seri model Baby-G memiliki bezel dengan varian warna-warni yang cerah sehingga sesuai dengan corak dan gaya berpakaian wanita yang modis.

Meski lebih compact namun bukan berarti kualitas ketangguhannya lebih rendah dari model G-Shock standar, fitur anti goncangan (shock resist), anti air (water resistant) , keawetan baterai hingga kualitas struktur material juga menjadi fitur utama model ini sehingga disukai oleh mereka yang juga aktif dengan kegiatan luar ruangan. Meskipun Baby-G dibranding sebagai jam tangan untuk wanita namun sejumlah informasi menyebutkan bahwa Baby-G juga memiliki model unisex karena jam tangan sejatinya tidak didasarkan atas perbedaan gender.

5. Memiliki model untuk segmen pasar premium

https://www.youtube.com/embed/jJ8XlgSJh2c

G-Shock dikenal sebagai jam tangan yang memiliki berbagai model mulai dari model basic hingga model produk yang menyasar pasar high-end untuk konsumen premium. Model G-Shock untuk pasar premium atau yang disebut luxury G-Shock adalah model yang dikenal dengan nama MT-G (Metal twisted G-Shock) dan MR-G yang diproduksi oleh lini produksi premium pabrik Yamagata Casio factory di Jepang. Konstruksi struktur model seri MT-G memadukan logam dengan resin sedangkan seri MR-G memiliki konstruksi seluruhnya logam.

Luxury G-Shock tersebut memiliki fitur-fitur anti goncangan, anti air hingga 200 m, koneksi Bluetooth, baterai tenaga surya (tough solar) hingga GPS timekeeping untuk seri MR-Gnya. Sejumlah informasi menyebutkan bahwa model dari seri MT-G dan MR-G tersebut merupakan varian jam tangan G-Shock yang berhasil memadukan konsep kemewahan dan ketangguhan yang mana kedua hal tersebut terkadang tidak sejalan. Luxury G-Shock tersebut dibanderol dengan harga yang mahal, mengutip informasi dari laman G-central, harga untuk model tersebut ada di kisaran USD 1.000-an hingga USD 7.000-an dan beberapa di antaranya merupakan seri terbatas atau limited edition.

Meski di pasaran terdapat sejumlah merek jam tangan lain yang juga diklaim memiliki ketangguhan yang baik namun mungkin hanya sedikit jam tangan yang menjalani uji kekuatan seperti G-Shock, pun demikian G-Shock adalah jam tangan yang memang didesain untuk bertahan dari berbagai bentuk tekanan eksternal hingga tingkat tertentu. 

Di tahun 2023 ini, G-Shock baru saja merayakan ulang tahun ke-40. Tentu saja bukan perjalanan waktu yang singkat. Setelah mengetahui sejumlah fakta menarik di atas, apakah kamu tertarik memiliknya?

Baca Juga: 10 Rekomendasi Jam Tangan Fossil Pria Terbaik, Elegan!

Dodi Wijoseno Photo Community Writer Dodi Wijoseno

Penyuka Sejarah, mountain hiking dan olah raga

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya