Pj Wali Kota Iqbal Janji Tuntaskan Macet dan Banjir di Makassar

Menawarkan program Run Makassar untuk kota yang bersih

Makassar, IDN Times - Penjabat Wali Kota Makassar terpilih Iqbal Suhaeb berjanji menuntaskan masalah banjir dan kemacetan melalui program Run Makassar. Iqbal akan menjadi Pj Wali Kota menggantikan Mohammad Ramdhan Pomanto yang masa jabatannya berakhir Rabu (8/5).

"Saya yakin bisa melaksanakan program kerja ini dengan cepat dan berlanjut," kata Iqbal. Dia menilai, program kerja pemerintah kota saat ini tidak subtansif, visi misinya kurang jelas dan lemah dalam pengimplementasian.

Oleh karena itu dengan program kerjanya ia yakin bisa menuntaskan permasalahan di kota berjuluk Anging Mammiri ini.

Baca Juga: Iqbal Suhaeb Terpilih sebagai Penjabat Wali Kota Makassar  

1. Salah satu penyebab kemacetan adalah parkir liar

Pj Wali Kota Iqbal Janji Tuntaskan Macet dan Banjir di MakassarIDN Times / Istimewa

Menurut Iqbal, parkir liar masih belum teratasi sehingga menyebabkan kemacetan. Bahkan kata dia tugas pokok dan fungsi organisasi perangkat daerah (OPD) ada yang tumpang tindih.

Oleh karena itu, dia menila, semua aspek harus jelas dan dirampingkan agar program di pemkot berjalan lancar. "Selama ini solusinya tak subtantif," kata dia.

2. Program Run Makassar janjikan kebersihan dan kenyamanan

Pj Wali Kota Iqbal Janji Tuntaskan Macet dan Banjir di MakassarIDN Times/Didit Hariyadi

Iqbal pun menawarkan program Run Makassar selama menjadi Pj Wali Kota Makassar. Menurut Kepala Balitbangda Sulsel ini dalam program tersebut menjanjikan kebersihan dan kenyamanan untuk masyarakat Makassar.  "Jadi semua program prioritas dilaksanakan dengan cepat dan berlanjut," tambahnya.

Dia lantas menyebutkan sejumlah contoh yang menjadi prioritas untuk mencapai visi misinya itu, mulai dari pengerjaan drainase yang tertutup, optimalisasi pedestrian, penertiban pasar tradisional dan pedagang kaki lima, hingga integrasi program OPD.

3. Iqbal dilantik sebagai Pj Wali Kota Makassar, pekan depan

Pj Wali Kota Iqbal Janji Tuntaskan Macet dan Banjir di MakassarIDN Times / Istimewa

Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah mengatakan, setelah masa jabatan Danny berakhir maka Iqbal hanya dijadikan pelaksana harian Wali Kota Makassar hingga Senin (13/5). "Saya sudah terbitkan Plh karena hari pelantikan itu bersamaan Musrenbang nasional dan saya harus hadir. Paling cepat Senin depan kita lantik di Balai Kota," ucap Nurdin.

Baca Juga: Pj Wali Kota Makassar Dilantik Senin Pekan Depan

Topik:

  • Ita Lismawati F Malau

Berita Terkini Lainnya