Sulsel Terima 66.640 Dosis Vaksin Sinovac, Diagendakan Tiba Hari Ini

Vaksin diutamakan bagi tenaga kesehatan

Makassar, IDN Times - Sebanyak 66.640 dosis vaksin Sinovac dipastikan akan tiba di Sulawesi Selatan dalam waktu dekat. Vaksin tersebut nantinya akan disebarkan ke 24 kabupaten dan kota di wilayah ini.

Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah mengatakan saat ini pihaknya tengah mempersiapkan data klinis mengenai penerima vaksin. Karena tidak sembarangan orang bisa menerima vaksin sehingga ada beberapa kriteria yang harus dipenuhi. Dia pun mengaku siap untuk divaksin.

"Oh iya dong. Pokonya kita dahulukan dulu arahan presiden. Nakes dulu. Jadi kita ada 66.640," kata Nurdin di Kantor Gubernur, Senin (4/1/2021).

1. Vaksinasi dimulai 14 Januari 2021

Sulsel Terima 66.640 Dosis Vaksin Sinovac, Diagendakan Tiba Hari IniIlustrasi Vaksin (IDN Times/Arief Rahmat)

Sebelumnya Nurdin menyampaikan bahwa vaksinasi COVID-19 di Sulsel berlangsung pada 14 Januari 2021 mendatang. Untuk tahap pertama ini, tenaga kesehatan menjadi prioritas utama.

Menurut Kepala Dinas Kesehatan Sulsel Ichsan Mustari, jumlah dosis vaksin yang akan diberikan itu setara dengan data klinis tenaga kesehatan yang telah disiapkan Pemprov Sulsel sebelumnya yakni 66.640 orang.

"Jadi, sasarannya juga jumlahnya sama. Kemudian jenis vaksinnya yang ditetapkan itu Sinovac. Tempat pelaksanaan vaksinasi di fasilitas kesehatan di rumah sakit dan Puskesmas," kata Ichsan.

2. Calon penerima vaksin harus mendaftar online

Sulsel Terima 66.640 Dosis Vaksin Sinovac, Diagendakan Tiba Hari IniIlustrasi Vaksin (IDN Times/Arief Rahmat)

Ichsan mengatakan pihaknya mulai menunggu datangnya vaksin, Senin hari ini. Sebab menurut informasi yang dia terima, sebanyak 30.000 vaksin akan tiba hari ini. Meski begitu, dia masih terus berkoordinasi terkait hal ini. 

"Tapi saya sampaikan ini tentative jumlahnya belum pasti. Artinya bisa kurang bisa bertambah."

Calon penerima vaksin, jelas Ichsan, nantinya harus melakukan pendaftaran online secara mandiri terlebih dahulu. 

"Jadi tenaga kesehatan itu mendaftar kemudian ditanyakan penyakitnya, termasuk saya. Jadi ini tentative," katanya.

3. Distribusi ditarget selesai tanggal 12 Januari

Sulsel Terima 66.640 Dosis Vaksin Sinovac, Diagendakan Tiba Hari IniIlustrasi Vaksin (IDN Times/Arief Rahmat)

Walaupun vaksinasi rencananya dilakukan 14 Januari tapi Ichsan berharap semua vaksin sudah terdistribusi ke 24 kabupaten/kota pada tanggal 12 Januari. Saat vaksin telah tiba di Sulsel, maka vaksin terlebih dahulu akan disimpan di cold room yang berada di kantor Dinas Kesehatan Sulsel.

Untuk di kabupaten/kota, penyimpanan vaksin hanya membutuhkan refrigerator atau kulkas berukuran besar.

"Tidak perlu cold room kalau di kabupaten, kecuali di Makassar kemungkinan pakai cold room karena akan dapat bantuan dari pusat," tuturnya. 

Baca Juga: Alasan Sebagian Orang Sulsel Tidak Menantikan Vaksin COVID-19

4. Masyarakat diminta tidak terprovokasi soal vaksin

Sulsel Terima 66.640 Dosis Vaksin Sinovac, Diagendakan Tiba Hari IniPetugas kesehatan menunjukan vaksin saat simulasi uji klinis vaksin COVID-19 di Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran, Bandung, Jawa Barat, Kamis (6/8/2020) (ANTARA FOTO/M Agung Rajasa)

Lebih jauh, Ichsan pun meminta masyarakat tidak terprovokasi dengan berita terkait keamanan vaksin. Pihaknya menjamin, vaksin tersebut aman karena telah melalui berbagai tahapan dan uji klinis.

"Jadi saya cuma bisa jaminkan Sinovac ini saya kira sudah memenuhi standar. Kita harus mendukung kalau kita mau turunkan COVID-19 sama-sama kita menunggu untuk divaksinasi," katanya.

Baca Juga: Vaksinasi COVID-19 di Sulsel Dimulai 14 Januari 2021

Topik:

  • Irwan Idris

Berita Terkini Lainnya