Arus Balik Lebaran, Polrestabes Makassar Terapkan Ganjil Genap

Diklaim berjalan efektif

Makassar, IDN Times - Kepadatan kendaraan diprediksi akan terjadi selama arus balik lebaran Idul Fitri 14443 H. Untuk mengantisipasi hal tersebut, Satlantas Polrestabes Makassar menerapkan pemberlakukan ganjil genap mulai Jumat (6/5/2022).

Kasatlantas Polrestabes Makassar, AKBP Zulanda mengatakan penerapan ganjil genap bagi kendaraan yang masuk Kota Makassar pada hari pertama ini terpantau sudah berjalan sangat baik.

"Dari penerapan ganjil genap dan atas dasar kesadaran warga, sudah terlihat pada pintu masuk dari beberapa kabupaten, baik arah Kabupaten Maros maupun arah Kabupaten Gowa sejak tadi malam tidak terjadi kemacetan," katanya dalam keterangan tertulisnya hari ini.

1. Diklaim berjalan efektif di hari pertama

Arus Balik Lebaran, Polrestabes Makassar Terapkan Ganjil GenapKemacetan di Jalan Pettarani Makassar. IDN Times/Asrhawi Muin

Zulanda menjelaskan bahwa selain tidak terlihat kemacetan terlebih, juga tidak terlihat kepadatan kendaraan yang luar biasa. Berdasarkan pantauan pihaknya sejak pukul 22.00 WITA kemarin, arus lalin yang masuk ke Kota Makassar sudah sangat sepi.

"Hasil pantauan pada siang hingga sore hari kemarin tanggal 5 Mei 2022 lebih didominasi kendaraan pelat nomor ganjil sebanyak 70 - 80 persen dan kendaraan plat genap mendominasi sebaliknya di malam hari," kata Zulanda.

2. Pemudik diminta membagi waktu

Arus Balik Lebaran, Polrestabes Makassar Terapkan Ganjil GenapIlustrasi Moda Transportasi. (IDN Times/Mardya Shakti)

Zulanda pun menyarankan kepada pemudik yang hendak balik utamanya pada tanggal 6,7, dan 8 Mei agar masuk ke Kota Makassar sesuai dengan nomor pelatnya. Mereka diminta membagi waktu keberangkatan menuju Makassar.

"Bagi yang pelat nomor sesuai tanggalnya untuk lebih fokus masuk pada siang dan sore hari dan yang tidak sesuai dapat memasuki Kota Makassar pada malam hari kecuali yang benar-benar urgent menuju bandara untuk melakukan penerbangan di Bandara Hasanuddin," katanya.

Bagi pelat nomor yang belum waktunya masuk Kota Makassar, diharapkan dapat beristirahat dulu sambil makan atau minum di sekitar wilayah penyangga Kota Makasaar. Dengan catatan mereka tidak boleh parkir di badan jalan yang berpotensi menghambat kendaraan yang menuju Makassar.

3. Tidak ada sanksi

Arus Balik Lebaran, Polrestabes Makassar Terapkan Ganjil GenapIlustrasi. IDN Times/Debbie Sutrisno

Zulanda berharap tidak terjadi penumpukan volume arus masuk Kota Makassar secara serentak pada puncak balik mudik tanggal 6 , 7 dan 8 Mei 2022.

"Walaupun tanpa sanksi diharapkan penerapan ganjil genap ini dapat memberikan kenyamanan dan kelancaran di jalan yang memasuki Kota Makassar, karena kami sangat atensi pada keselamatan, keamanan dan kenyamanan para pemudik yang saat ini tentu saja sudah mulai lelah beraktifitas saat libur lebaran," katanya.

4. Imbauan bagi pemudik yang hendak balik

Arus Balik Lebaran, Polrestabes Makassar Terapkan Ganjil GenapIlustrasi. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

Kepolisian juga berharap para pemudik arus balik tetap menjaga kebugaran saat mengemudi selalu menjaga jarak aman antar kendaraan. Selain itu, selalu berdoa kepada Allah SWT agar senantiasa selamat di jalan, tidak memacu kendaraan secara kencang, selalu menggunakan helm utamanya untuk pemudik roda dua.

Kemudian, pemudik diminta selalu menggunakan safety belt dan selalu cek kondisi kendaraan saat berangkat maupun saat jeda istirahat seperti angin tekanan ban , keoptimalan rem, lampu, BBM yang cukup dan air radiator. 

"Tak lupa pula kami menyampaikan selalu patuhi protokol kesehatan menggunakan masker, tetap menjaga jarak dan selalu cuci tangan," kata Zulanda.

Topik:

  • Irwan Idris

Berita Terkini Lainnya