Survei IPI: Andi Sudirman Unggul Elektabilitas Jelang Pilkada Sulsel

Baik secara individu maupun disimulasikan berpasangan

Makassar, IDN Times - Lembaga riset Indeks Politica Indonesia (IPI) merilis hasil survei kandidat bakal calon jelang Pemilihan Gubernur Sulawesi Selatan 2024. Hasilnya, elektabilitas atau tingkat keterpilihan kandidat petahana Andi Sudirman Sulaiman unggul dibandingkan kandidat lain.

Direktur IPI Suwadi Idris Amir mengatakan, survei merekam elektabilitas 13 kandidat yang diperkirakan bakal maju di Pilgub Sulsel 2024. Survei melibatkan 14.440 responden di 24 kabupaten/kota di Sulsel.

Menurut survei itu,  elektabilitas Andi Sudirman unggul, baik saat tunggal maupun disimulasikan berpasangan dengan kandidat lain. Secara individu, elektabilitas Andi Sudirman mencapai 30 persen. Nilai itu jauh melampaui kandidat lain, di antaranya Rusdi Masse 18,6 persen, Adnan Purichta 9,4 persen, Ilham Arief Sirajuddin 8,6 persen, lalu Mohammad Ramdhan Pomanto 6,2 persen.

Berikutnya, Indah Putri 5 persen, Andi Iwan Darmawan Aras 3,9 persen, M.Taufan Pawe 3,9 persen, Mohammad Fadil Imran 2,3 persen. Amir Uskara 2,0 persen, Basmin Mattayang 0,7 persen, Mohammad Bau Sawa 0,4 persen, dan Ni'matullah 0,2 persen.

IPI membuat simulasi pasangan calon di Pilgub Sulsel 2024. Hasilnya, dengan siapa pun Andi Sudirman dipasangkan, hasilnya selalu di atas 30 persen. 

Misalnya, pasangan Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi memperoleh elektabilitas 39,7 persen, Andi Sudirman Sulaiman-Indah Putri Indriani 42,7 persen. Berikutnya, Andi Sudirman Sulaiman- Amir Uskara dengan elektabiltias 45,4 persen, dan Andi Sudirman Sulaiman-Andi Mohammad Bau Sawa 37,8 persen.

"Bahkan dipasangkan dengan siapapun, ASS memperoleh hasil tertinggi," tegas Suwadi saat merilis hasil surveinya di Makassar, Senin (6/5/2024).

Bagaimana dengan elektabilitas pasangan lain? Menurut survei IPI, pasangan Rusdi Masse (RMS)-Adnan Purichta paling mendekati, yaitu 25,5 persen. Lalu pasangan Rusdi Masse-Amir Uskara (21,9 persen).

Pasangan Ilham Arief Sirajuddin (IAS)-Adnan Purichta punya elektabilitas 19,9 persen, lalu IAS-Muhammad Bau Sawa 10,2 persen. M. Ramdhan Pomanto yang dipasangkan dengan Adnan Purichta, elektabilitasnya 5 persen.

Baca Juga: Disebut Tak Netral di Pilpres 2024, Ini Reaksi Pj Gubernur Sulsel

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya