Puncak Haji, Dua Anggota Jemaah asal Gowa Wafat di Arafah

Sudah tujuh orang asal Embarkasi Makassar meninggal di Saudi

Makassar, IDN Times - Dua anggota jemaah haji asal Embarkasi Makassar wafat pada puncak ibadah haji, yaitu wukuf di Arafah, Selasa (27/6/2023) waktu setempat. Keduanya berasal dari Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan.

Humas Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Makassar Mawardi Siradj mengatakan, kabar itu disampaikan Kepala Sektor 3 Mekkah PPIH Arab Saudi Ikbal Ismail. Anggota jemaah yang wafat akan dimakakan di Makkah.

"Sudah ada dua orang jemaah hasji dari Embarkasi Makassar yang wafat di Arafah, satu orang Kloter 5 dari Gowa, yang satunya dari kloter 12 dari Gowa juga," kata Mawardi melalui pesan WhatsApp kepada wartawan, Rabu (28/6/2023).

Baca Juga: 5 Anggota Jemaah Haji Embarkasi Makassar Wafat di Tanah Suci

1. Dua orang wafat di hari yang sama

Puncak Haji, Dua Anggota Jemaah asal Gowa Wafat di ArafahIlustrasi jenazah (IDN Times/Sukma Shakti)

Mawardi mengatakan, anggota jemaah bernama Muhammad Jafar, dari Kloter 5, wafat pada waktu wukuf di Arafah sekitar pukul 17.50 Waktu Arab Saudi. Sedangkan satu lagi, Burhan Nais, anggota Kloter 12, wafat di malam hari, saat rombongan tengah bersiap menuju ke Musdalifah.

"Jemaah haji sudah bergeser ke Musdalifah lalu ke Mina," ucap Mawardi.

2. Identitas tujuh anggota jemaah Embarkasi Makassar wafat di Saudi

Puncak Haji, Dua Anggota Jemaah asal Gowa Wafat di ArafahPeziarah mengunjungi bukit Jabal Rahmah di kawasan Padang Arafah, Makkah Al Mukarramah, Arab Saudi, Sabtu (4/5/2019). ANTARA FOTO/Aji Styawan

Jumlah anggota jemaah haji asal Indonesia yang wafat di Arab Saudi mencapai 173, per Rabu pagi (28/6/2023). Data itu dihimpun Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) Kementerian Agama.

Dari jumlah itu, tujuh di antaranya berasal dari Embarkasi Makassar. Dua wafat di Arafah, lima lainnya di dua kota Suci, Makkah dan Madinah.

Berikut ini daftarnya:

  • Laupe Baco Cido, 73 tahun, Kloter 4
  • Rais Tuharea, 76 tahun, Kloter 19
  • Faad Gafur Djima, 72 tahun, Kloter 16
  • Muhammad Jabir Dawile Lamang, 77 tahun, Kloter 37
  • Siti Rukia Ahmad Warang, 59 tahun, Kloter 10
  • Muhammad Jafar, 57 tahun, Kloter 5
  • Burhan Nais, Kloter 12

3. Embarkasi Makassar berangkatkan 16.888 orang

Puncak Haji, Dua Anggota Jemaah asal Gowa Wafat di ArafahJamaah calon haji keluar dari aula Mina usai mengikuti pelepasan calon haji di Asrama Haji Sudiang, Makassar, Sulawesi Selatan, Selasa (23/5/2023) malam. (ANTARA FOTO/Abriawan Abhe)

Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Makassar memberangkatkan 16.888 orang pada musim haji 2023. Jemaah terbagi dalam 44 kelompok terbang, termasuk empat kloter kuota tambahan.

Sebanyak 7.914 anggota jemaah berasal dari 24 kabupaten/kota di Sulawesi Selatan. Jemaah asal luar daerah sebanyak 8.762, yakni dari Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara, Gorontalo, Maluku, Maluku Utara, Papua, dan Papua Barat. Sedangkan petugas haji sebanyak 212 orang.

Baca Juga: 7 Jemaah Haji Wafat Saat Wukuf di Arafah

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya