Poros Baru, PKS Ajukan Amri Arsyid-Rahman Bando di Pilkada Makassar

Pilwali Makassar diikuti empat pasang kandidat

Makassar, IDN Times - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengajukan Amri Arsyid dan Abdul Rahman Bando sebagai bakal calon wali kota dan wakil wali kota Makassar. Ini merupakan poros baru di luar tiga pasang kandidat yang telah lebih dulu memastikan pencalonan.

Kepastian pencalonan Amri-Rahman disampaikan Humas Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKS Sulawesi Selatan Wahida Eka Putra. Pasangan itu disebut telah mendapatkan tiket pencalonan berupa surat rekomendasi partai.

"Bismillah," tulis Wahida di grup WhatsApp wartawan peliput PKS Sulsel, sembari mengunggah foto Amri Arsyid bersanding dengan Abdul Rahman Bando. Foto mereka berlatar warna oranye-putih khas PKS.

Amri Arsyid merupakan Ketua DPW PKS Sulsel. Sedangkan Abdul Rahman Bando merupakan kader Partai Demokrat, yang juga eks ASN di Pemkot Makassar. Rahman sebelumnya ikut bertarung di Pilwali Makassar 2020, berpasangan dengan Munafri Arifuddin.

Wahida belum membagikan lebih banyak informasi soal pencalonan Amri-Rahman. Sejauh ini juga belum ada info soal jadwal pendaftaran di Kantor KPU Makassar. "Baru koordinasi dengan LO, nanti kami infokan, ya," ucapnya.

Dengan hadirnya poros baru yang dimotori PKS, maka saat ini ada empat pasang kandidat yang bakal bertarung di Pilwali Makassar. Tiga pasangan lainnya adalah Munafri Arifuddin-Aliyah Mustika Ilham, Indira Yusuf Ismail-Ilham Fauzan Amir Uskara, dan Andi Seto Asapa-Rezki Mulfiati Lutfi.

Baca Juga: Jadwal Pendaftaran Tiga Bakal Calon di Pilwali Makassar

Topik:

  • Aan Pranata

Berita Terkini Lainnya