Makassar, IDN Times - Kota Makassar menjadi tuan rumah Workshop on Managing Child Health for Healthcare Workforce yang digelar Asia Pacific Economic Cooperation (APEC) bekerja sama dengan Kementerian Kesehatan melalui Poltekkes Makassar. Kegiatan berlangsung di The Rinra Hotel, 20-22 Januari 2026.
Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, membuka secara resmi workshop internasional tersebut. Dia menekankan pentingnya kesehatan anak sebagai fondasi masa depan kota.
Dia menegaskan pembangunan daerah tidak boleh hanya berfokus pada pertumbuhan ekonomi. Menurutnya, peningkatan kualitas kesehatan masyarakat, khususnya kesehatan anak sebagai generasi masa depan, harus berjalan seiring dengan pembangunan tersebut.
“Kami tidak hanya menginginkan pertumbuhan ekonomi, tetapi juga pertumbuhan kesehatan yang kuat bersama seluruh komunitas. Kesehatan anak adalah fondasi utama untuk masa depan kota ini," kata Munafri.
