Makassar, IDN Times - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kota Makassar mengingatkan masyarakat untuk mewaspadai maraknya penipuan yang mengatasnamakan petugas Dukcapil. Sepanjang 2025, tercatat hampir 50 laporan penipuan dengan modus tawaran aktivasi Identitas Kependudukan Digital (IKD) atau KTP digital.
Kepala Dinas Dukcapil Kota Makassar Muhammad Hatim mengatakan pelaku penipuan menghubungi warga melalui sambungan telepon atau aplikasi pesan singkat seperti WhatsApp. Dalam komunikasi tersebut, pelaku mengaku sebagai petugas Dukcapil untuk meyakinkan korban.
"Tidak benar sama sekali ada petugas Dukcapil yang menghubungi secara langsung melalui WhatsApp ataupun telepon. Petugas Dukcapil itu stand by di kantor Dukcapil ataupun kantor kecamatan untuk melakukan pengaktifan IKD ini," kata Hatim, Rabu (7/1/2025).
