Makassar, IDN Times - Pemerintah Kota Makassar tengah menjajaki rencana investasi proyek moda transportasi kereta ringan atau LRT di dalam kota. Sejauh ini, investor dari tiga negara menyatakan ketertarikan untuk menjalin kerja sama permodalan.
Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto menyebutkan, investor dari Australia dan Korea Selatan telah lebih dulu melirik proyek LRT Makassar. Belakangan, bank pemerintah Jerman, KFW Bank of German, ikut menyatakan ketertarikan untuk menanam investasi. Rencana itu disampaikan langsung perwakilan KFW, saat bertandang ke kediaman Wali Kota Makassar, Rabu (27/2) lalu.
“Kedatangan KFW Bank dalam rangka penjajakan kerja sama bidang transportasi publik di wilayah Makassar. Proyek ini ditawarkan sebagai solusi untuk mengatasi kemacetan sekaligus menambah fasilitas transportasi publik,” kata Ramdhan Pomanto, Kamis (28/2).