Makassar, IDN Times - Tagihan rekening listrik di Kantor Satpol PP Kota Makassar dikabarkan tidak dibayar. Imbasnya, sambungan listrik di kantor tersebut dicabut.
Kepala Satpol PP Makassar, Iman Hud, mengakui hal tersebut. Dia mengatakan, dicabutnya listrik tersebut berdampak pada kinerja anggotanya.
"Apalagi saat ini Satpol PP dihadapkan dengan persoalan pelanggaran protokol kesehatan sehingga kegiatan pemeriksaan, penyidikan, penegakan hukum protokol kesehatan itu agak terganggu," kata Iman kepada IDN Times melalui WhatsApp, Jumat (19/2/2021).