Makassar, IDN Times - Tujuh jenazah korban kecelakaan pesawat ATR 42-500 langsung diserahkan kepada keluarga usai proses identifikasi rampung oleh tim Disaster Victim Identification (DVI) gabungan Polri. Penyerahan berlangsung di Biddokes Polda Sulsel, Makassar, Sabtu (24/1/2026).
Sebelumnya tiga jenazah korban lainnya telah lebih dulu diidentifikasi serta diserahkan kepada keluarga. Sehingga seluruh korban berjumlah sepuluh orang telah diserahkan.
Pantauan IDN Times di lokasi, sejumlah keluarga korban terlihat menunggu di tempat yang disiapkan pihak kepolisian. Beberapa keluarga tampak saling menguatkan, sementara sebagian lainnya tak kuasa menahan tangis saat peti jenazah dibawa keluar.
Sebelum penyerahan jenazah, mereka menggelar salat jenazah terlebih dahulu. Salat tak hanya diikuti oleh keluarga korban tapi juga seluruh petugas dan polisi yang hadir di sana.
