Makassar, IDN Times - Satu Pasien Dalam Pengawasan (PDP) COVID-19 di Provinsi Nusa Tenggara Barat meninggal pada Rabu (18/3) malam. Pasien perempuan asal Kecamatan Soromandi, Kabupaten Bima itu mengembuskan napas terakhir di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bima, Kota Bima.
Ia berada dalam pengawasan intensif RSUD Bima sejak hari Selasa (17/3) silam. Dia diketahui baru saja kembali dari Jakarta. Sebelum akhirnya dibawa ke RS, ia sempat jalani perawatan di rumah selama beberapa hari.