Makassar, IDN Times – PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) menyiapkan 108 unit generator listrik atau genset untuk mendukung penyelenggaraan Pilkada Serentak 2020 di Sulawesi Selatan. Genset untuk mengantisipasi gangguan listrik pada pemungutan dan penghitungan suara.
"Genset sangat dibutuhkan untuk mendukung penyelenggaraan pilkada, apalagi di saat penghitungan suara mulai dari tingkat desa/kelurahan, kecamatan hingga kabupaten/kota. Utamanya saat penghitungan suara di masing-masing KPU," kata General Manager PLN Unit Induk Wilayah (UIW) Sulawesi Selatan, Tenggara dan Barat (Sulselrabar) Ismail Deu dikutip dari Antara, Senin (8/12/2020).
