Manado, IDN Times - Lion Air group melayani rute baru, yaitu Manado-Tana Toraja, Senin (7/7/2025). Pesawat yang melayani rute ini adalah Wings Air ATR72-400.
Penerbangan diresmikan oleh Gubernur Sulawesi Utara, Yulius Selvanus, di Bandara Internasional Sam Ratulangi, Manado, sekitar pukul 06.00 WITA. Yulius ikut dalam penerbangan pertama, sekaligus pulang ke kampung halaman sang ayah.
Ia berharap penerbangan ini bisa menjadi pilihan bagi warga Toraja yang tinggal di Sulut, jika ingin pulang kampung. "Harapannya wisatawan luar juga bisa mengunjungi Sulawesi Utara dan Tana Toraja yang dikenal memiliki sejumlah destinasi wisata," ujar Yulius.