Makassar, IDN Times - Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Nurdin Abdulllah berharap tidak ada lagi pembatasan sosial berskala besar (PSBB) di wilayahnya seperti yang dilakukan di Provinsi DKI Jakarta.
Hal itu disampaikan Nurdin dalam pidato sambutanya saat pencanangan Gerakan Trisula di Lapangan Karebosi Makassar, Kamis (10/9/2020).
"Kita tidak bisa menganggap enteng kondisi pandemik COVID-19 ini. Beberapa negara termasuk kita di Indonesia, kita lihat Jakarta yang saat ini akan kembali melakukan PSBB, saya kira ini sesuatu yang sangat berat untuk kita lakukan," kata Nurdin.
