Makassar, IDN Times - Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy meninjau vaksinasi COVID-19 di Makassar, Sulawesi Selatan, Jumat (11/6/2021).
Muhadjir menyaksikan penyuntikan vaksin kepada pasien orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) di Rumah Sakit Khusus Daerah Sulsel. Ini merupakan vaksinasi pertama bagi ODGJ di Sulsel.
Menko PMK mengapresiasi upaya vaksinasi yang terus berjalan di daerah. Dia berharap penyuntikan warga dipercepat, termasuk kepada kalangan khusus seperti ODGJ.
"Kita punya target sangat besar untuk vaksinasi," kata Muhadjir dalam kunjungannya.