Makasssar, IDN Times - Pemerintah Kota Makassar menjajaki kolaborasi dengan Kementerian Luar Negeri Republik Indonesia sebagai upaya memperluas promosi potensi daerah ke tingkat internasional. Kerja sama ini diarahkan pada penguatan sektor pariwisata dan kemaritiman sebagai unggulan Kota Makassar di pasar global.
Penjajakan tersebut berlangsung saat Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin berkunjung ke Kantor Kementerian Luar Negeri RI di Jakarta Pusat, Senin (26/1/2026). Munafri diterima Wakil Menteri Luar Negeri RI Muhammad Anis Matta.
Munafri menyampaikan ketertarikan Pemerintah Kota Makassar untuk memanfaatkan jejaring diplomasi yang dimiliki Kementerian Luar Negeri. Upaya tersebut untuk memperkenalkan berbagai potensi unggulan Kota Makassar kepada publik internasional.
"Melalui skema promosi dan pameran luar negeri yang difasilitasi Kemenlu, Kota Makassar berpeluang tampil sebagai kota pesisir strategis yang memiliki wisata, sunset daya saing bisa kita promosikan di luar negeri," kata Munafri.
