Makassar, IDN Times - Pusat Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A) Kota Makassar masih menelusuri kasus dugaan pelecehan terhadap FT, di Kantor Balai Kota Makassar. Jurnalis wanita berusia 23 tahun itu mengaku dilecehkan saat meliput di sana, Rabu 4 November 2020 lalu.
Ketua P2TP2A Makassar Tenri A Palallo mengatakan, pihaknya merespons laporan korban dan berkoordinasi dengan Unit Perempuan dan Anak di Polrestabes Makassar serta Satpol PP.
"Berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait untuk mencari tahu dan mendapatkan pelaku tersebut," kata Ternri dalam keterangan persnya yang diterima IDN Times, Jumat (6/11/2020).
