Makassar, IDN Times - Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Budhi Haryanto siap memediasi pertemuan antara kelompok suporter PSM Makassar, The Macz Man, dengan Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Andi Sudirman Sulaiman. Ratusan suporter tersebut mendesak Sudirman segera membangun kembali Stadion Mattoanging.
Hal tersebut diungkapkan Budhi saat hadir di tengah-tengah massa suporter PSM Makassar yang menggelar aksi unjuk rasa di depan kantor Gubernur Sulsel, Jalan Urip Sumoharjo, Rabu (2/11/2022).
"Karena saudara-saudara mempunyai hajat (aspirasi) untuk bapak Gubernur maka saya siap jadi jembatan," ungkap Budhi lalu disambut tepuk tangan meriah dari suporter The Macz Man.
Untuk diketahui, HUT ke-107 PSM Makassar yang diperingati tiap tanggal 2 November 2022 ini, diwarnai dengan aksi unjuk rasa suporter PSM Makassar terkait dengan masa depan pembangunan Stadion Mattoanging.