Makassar, IDN Times - Masa jabatan Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto akan berakhir pada 8 Mei 2019. Dua nama pun muncul sebagai calon pengganti, yaitu Irman Yasin Limpo dan Andi Aslam Patonangi.
Akan tetapi Gubernur Sulawesi Selatan Nurdin Abdullah mengatakan pihaknya hanya merekomendasikan satu nama ke Kementerian Dalam Negeri untuk posisi Penjabat (Pj) Wali Kota Makassar. “Tetap gubernur yang menentukannya,” kata Nurdin, Rabu (9/4).