Makassar, IDN Times - Musyawarah Cabang (Muscab) Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Kota Makassar tahun 2026 menetapkan Andi Irmawati Sila sebagai Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Hanura Kota Makassar terpilih.
Penetapan berlangsung dalam Muscab Hanura Kota Makassar yang digelar di Hotel Almadera Batik, Jalan Somba Opu, Makassar, Minggu (25/1/2026). Musyawarah diikuti jajaran pengurus serta perwakilan Pengurus Anak Cabang (PAC) Hanura se-Kota Makassar.
Muscab ini turut dihadiri Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin dan Wakil Wali Kota Makassar Aliyah Mustika Ilham. Partai Hanura merupakan salah satu partai pengusung pasangan Munafri-Aliyah (MULIA) pada Pemilihan Wali Kota Makassar 2024.
Andi Irmawati Sila tercatat sebagai anggota DPRD Kota Makassar. Terpilihnya Irmawati menandai berakhirnya kepengurusan demisioner sekaligus membuka kepemimpinan baru Hanura di tingkat kota.
