Makassar, IDN Times - Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan bersiap mengawal sejumlah aksi demonstrasi di Makassar pada peringatan Sumpah Pemuda, Rabu besok, 28 Oktober 2020. Diperkirakan sejumlah elemen mahasiswa dan masyarakat bakal kembali turun ke jalan untuk menolak Undang-Undang Cipta Kerja.
Polda menerima informasi bahwa akan ada aksi unjuk rasa besar-besaran di sejumlah titik Makassar.
"Personel kita sudah siap untuk melaksanakan pengamanan. Kita siapkan sebanyak 2.260 personel," kata Kepala Bidang Humas Polda Sulsel Kombes Ibrahim Tompo kepada jurnalis di Makassar, Selasa (27/10/2020).
