Siti Atikoh Kampanyekan Program UMKM Ganjar-Mahfud di Manado

Sulut diharapkan jadi lumbung suara Ganjar-Mahfud

Manado, IDN Times – Siti Atikoh Suprianti mengunjungi Kota Manado, Sulawesi Utara, Selasa (16/1/2024). Istri calon Presiden RI nomor urut 3, Ganjar Pranowo, ini berkunjung dalam rangka kampanye pemenangan Ganjar-Mahfud MD.

Rencananya, ia berada di Kota Manado selama dua hari. Tadi sore, ia mengunjungi Jalan Roda di Kecamatan Wenang, Manado, untuk berbincang dengan warga, khususnya pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).

Atikoh mengaku UMKM merupakan salah satu fokus pasangan Ganjar-Mahfud. “Kebetulan di sini kan UMKM banyak, ya. Jadi tadi banyak membahas soal program Ganjar-Mahfud yang concern sama UMKM,” jelas Atikoh.

1. KTP Sakti diklaim mampu atasi masalah pelaku UMKM

Siti Atikoh Kampanyekan Program UMKM Ganjar-Mahfud di Manadoilustrasi KTP (dok. pribadi/Agung Siswanto Bayu Aji)

Menurut Atikoh, saat ini banyak program yang sudah diberikan pemerintah untuk menyejahterakan masyarakat, yaitu bantuan sosial (bansos), Kartu Indonesia Sehat, Kartu Indonesia Pintar, pupuk bagi petani, hingga permodalan bagi UMKM. Sayangnya, data pemerintah masih belum terintegrasi.

Untuk mengatasinya, Ganjar-Mahfud akan memaksimalkan identitas tunggal masyarakat, yaitu e-KTP yang kemudian dikenal dengan program KTP Sakti. “Termasuk teman-teman UMKM apakah sudah mendapat pelatihan atau bantuan permodalan misalnya,” kata Atikoh.

Menurut Atikoh, pelaku UMKM perlu diperhatikan karena menjadi ujung tombak pariwisata Indonesia, termasuk di Sulut.

2. Tekankan pentingnya penanganan stunting

Siti Atikoh Kampanyekan Program UMKM Ganjar-Mahfud di ManadoIstri Ganjar Pranowo, Siti Atikoh Suprianti, saat kampanye di Jalan Roda (Jarod), Manado, Sulawesi Utara, Selasa (16/1/2024). IDNTimes/Ungke Pepotoh/bt

Selain UMKM dan pendidikan, Atikoh mengatakan Ganjar-Mahfud juga menaruh perhatian pada stunting. Hal yang harus diperhatikan dalam penanganan stunting adalah 1.000 hari kehidupan awal sang anak.

“Yang pertama disehatkan calon ibunya dulu. Diedukasi terkait usia kehamilan, kesehatan ketika mengandung, dan lain-lain,” ujar Atikoh.

Setelah sang ibu dipastikan sehat, nutrisi anak juga harus diperhatikan mulai dari pemberian ASI hingga makanan pendamping ASI (MPASI). Ganjar-Mahfud akan mendukung penanganan stunting dengan program satu desa satu fasilitas kesehatan (faskes) dan tenaga kesehatan (nakes).

Baca Juga: Kampanye di Sulsel, Anies Baswedan Menginap di Rumah JK

3. Atikoh puji TKD Ganjar-Mahfud di Sulut

Siti Atikoh Kampanyekan Program UMKM Ganjar-Mahfud di ManadoIstri Ganjar Pranowo, Siti Atikoh Suprianti, tiba di Jalan Roda (Jarod), Manado, Sulawesi Utara, Selasa (16/1/2024). IDNTimes/Ungke Pepotoh/bt

Atikoh memuji TKD Ganjar-Mahfud Sulut yang memampang program mereka dengan sangat jelas di posko pemenangan. “Jadi masyarakat tinggal tanya detail seperti apa, impelementasi seperti apa, begitu,” tambah Atikoh.

Hal itu terlihat dari pendukung yang dianggap sudah paham betul terkait program Ganjar-Mahfud. Jika melihat animo masyarakat, Atikoh yakin Sulut bisa menjadi lumbung suara bagi Ganjar-Mahfud.

“Semoga suaranya bisa kita jaga hingga 14 Februari 2024,” kata Atikoh.

Baca Juga: Di Manado, Kaesang Pangarep Buka Suara soal Gibran Cawapres Prabowo

Topik:

  • Irwan Idris

Berita Terkini Lainnya