Pengendara Motor di Ambon Tewas usai Menabrak Pembatas Jalan JMP

Pengendara dalam pengaruh alkohol ketika terjadi kecelakaan

Ambon, IDN Times - Kecelakaan tunggal yang menewaskan pengendara sepeda motor terulang lagi di atas Jembatan Merah Putih (JMP), Kota Ambon, Maluku

Peristiwa naas yang menimpa Andre Lambiombir ini terjadi pada Minggu (18/2/2024) pukul 18.00 WIT. 

Kecelakaan itu, kata Kasi Humas Polresta Pulau Ambon dan Pulau-pulau Lease, Ipda Janete S Luhukay, bermula ketika Andre, pengendara sepeda motor bergerak dari arah Desa Poka menuju Kota Ambon dengan kecepatan tinggi.

1. Tak bisa mengendalikan laju sepeda motor

Pengendara Motor di Ambon Tewas usai Menabrak Pembatas Jalan JMPilustrasi kecelakaan (pexels.com/ Kei Scampa)

Saat tiba di atas JMP, Andre tak dapat mengendalikan laju sepeda motor dengan baik. "Sehingga langsung menabrak pembatas jalan di atas JMP," jelas Janete melelui keterangan tertulis, Senin (19/2/2024).

Dari tabrakan tersebut, Andre mengalami luka yang cukup serius. Atas bantuan para pengendera yang saat itu melintas, Andre lalu dibawa ke Rumah Sakit (RS) Siloam guna mendapatkan pertolongan medis atas luka yang dialaminya. 

2. Mendiang Andre dalam pengaruh minuman alkohol

Pengendara Motor di Ambon Tewas usai Menabrak Pembatas Jalan JMPIlustrasi TKP (IDN Times/Arief Rahmat)

Janete mengatakan, di tengah perawatan medis yang sudah berlangsung beberapa jam, Andre akhirnya mengembus napas terakhir. 

Lebih lanjut, Janete menambahkan dari pemeriksaan perawat mendiang Andre diketahui dalam pengaruh minuman alkohol.

"Hal itu sebagaimana hasil pemeriksaan perawat RS Siloam yang menyatakan mendiang Andre dalam pengaruh minuman alkohol," ungkapnya. 

Baca Juga: Sepekan Tak Ditemukan, Basarnas Ambon Setop Cari Kakek Usia 79 Tahun

Husein Ahmad Photo Community Writer Husein Ahmad

Petualang

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irwan Idris

Berita Terkini Lainnya